SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Merayakan hari jadinya yang ke-54 hari ini, Senin (22/11), Indosat Ooredoo mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk bangkit melawan tantangan di tengah pandemi melalui kampanye ‘Bi54 Bangkit Bersama’.
Kampanye ini menyatukan semangat untuk memberdayakan bangsa melalui mind, body, dan soul sekaligus mengubah Indonesia menjadi bangsa digital. Memulai rangkaian sejak 15 Juli hingga 22 November, kampanye tersebut terdiri dari 4 program yaitu Bi54 Create Together, Bi54 Strong Together, Bi54 Grow Together, dan Bi54 Celebrate Together.
Baca Juga: Paket Unlimited Nonstop Diminati Masyarakat, Smartfren Kembali Luncurkan Bonus Hingga 45 GB
President Director & CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Al-Neama, pada perayaan ulang tahun yang digelar secara virtual mengatakan, selama 54 tahun terakhir, Indosat Ooredoo telah memperluas dan meningkatkan jaringan di seluruh negeri.
"Kami membantu membentuk kembali masyarakat Indonesia menjadi lebih baik dan menjadikan negara ini sebagai pusat kekuatan digital di Asia Tenggara. Kami bangga melaksanakan tanggung jawab ini,” ujarnya, Senin (22/11).
Sepanjang 2021, Indosat telah menghadirkan berbagai solusi digital inovatif untuk melengkapi gaya hidup pelanggan yang semakin digital seperti aplikasi myIM3. IM3 Ooredoo juga menyediakan promo khusus ulang tahun melalui Program SENSASI 150GB dengan diskon hingga 40 persen yang bisa didapatkan di IM3 Ooredoo Official WhatsApp pada (15-30/11), dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Inovasi Layanan eSIM, Smartfren Tawarkan Kuota Internet Mulai Rp25 Ribuan
"Kami terus memperluas jangkauan jaringan 4G di seluruh tanah air dengan menyediakan layanan 4G/LTE ke 124 desa terpencil tahun ini. Kami menyebarkan layanan 4G/LTE di 645 desa terpencil pada 2022. Hingga saat ini, total BTS Indosat Ooredoo telah mencapai hampir 126 ribu, dengan lebih dari 70 ribu BTS 4G," beernya.
Tahun ini, Indosat juga meluncuran layanan 5G komersial di Solo, Jakarta, Surabaya, dan Makassar sebagai langkah menghadirkan pengalaman digital kelas dunia kepada masyarakat Indonesia.
Berkomitmen untuk mempelopori masa depan yang mendukung 5G dan menghadirkan teknologi mutakhir terbaru, perusahaan memperluas kemitraan strategis dengan banyak perusahaan teknologi terkemuka dunia, seperti Huawei, Ericsson, Nokia, Google, Facebook, dan Cisco.
Baca Juga: Smartfren Catat Peningkatan Akses Internet Selama Ramadhan hingga Musim Mudik
Meskipun pandemi Covid-19 yang berkepanjangan melanda bangsa ini selama hampir 2 tahun, Indosat telah berhasil bertahan dan meningkatkan perannya sebagai perusahaan telekomunikasi digital terdepan, terpercaya, dan bahkan nomor 2 terkuat di Indonesia. (diy/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News