SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Microsoft terus menerus melakukan perbaikan di beberapa fiturnya agar lebih sempurna. Kali ini, Sistem Operasi Microsoft mengembangkan tampilan terbaru pada aplikasi notepad.
Fitur terbaru notepad adalah tampilan mode gelap (Dark Mode). Tak Hanya itu, Notepad juga ditambah fitur pencarian dan mengganti teks yang lebih baik dari Windows 10.
Baca Juga: Harga Iphone 8 Turun Hingga 1 Jutaan, Smartphone Mungil Ini Layak Digunakan Hingga Tahun 2025?
Penambahan fitur dengan mode gelap dan menu pada klik kanan di Notepad menjadi peningkatan terbesar bagi pengguna Notepad pada Windows 11. Alat pencarian dan penggantian teks menggunakan dua jendela pop-up yang berbeda, serta diakses dengan pintasan keyboard yang berbeda, desain ini mengadopsi Windows XP.
Dilansir Theverge.com, Microsoft juga menambahkan fitur multi-undo di mana fitur ini sebelumnya belum ada pada Windows. Pada notepad versi windows sebelum-sebelumnya, langkah mundur atau undo hanya bisa dilakukan satu langkah saja.
Sayangnya, pada aplikasi Notepad pada Windows 11 tidak ditemukan menu untuk mengganti font yang berada di menu edit. (rif/mar)
Baca Juga: Jet X dan Gamifikasi: Bagaimana Fitur Gamifikasi Meningkatkan Keterlibatan Pemain
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News