Merasa Dimarginalkan, Warga Kepulauan Sumenep Deklarasi Pembentukan Kabupaten

Merasa Dimarginalkan, Warga Kepulauan Sumenep Deklarasi Pembentukan Kabupaten Puluhan pemuda dan mahasiswa Kepulauan Sumenep membentangkan spanduk pembentukan Kabupaten Kepulauan Sumenep, di Pelabuhan Kalianget, Minggu (8/5). foto: beritajatim.com

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Merasa selama ini dimarginalkan, warga Kepulauan Sumenep berencana memisahkan diri dari Kabupaten Sumenep, dengan membentuk Kabupaten Kepulauan Sumenep. Deklarasi pembentukan Kabupaten Kepulauan Sumenep dilakukan sekitar 50 mahasiswa dan pemuda, dengan menggelar mimbar bebas, di Pelabuhan Kalianget, Sumenep, Minggu (8/5).

Para orator yang terdiri dari mahasiswa dan pemuda kepulauan, berorasi mendeklarasikan persiapan pembentukan kabupaten kepulauan, terpisah dari kabupaten Sumenep.

"Masyarakat kepulauan membutuhkan fasilitas yang sama seperti di wilayah daratan. Selama ini warga kepulauan dimarginalkan, karena kami tidak punya kekuatan otonomi. Karena itu, kami, warga kepulauan, harus berdiri sendiri, terpisah dari kabupaten Sumenep, membentuk kabupaten kepulauan," kata Sekjen Panitia Pembentukan Kabupaten Kepulauan, A Raful Firaq, Minggu (8/6) dilansir beritajatim.com.

Menurutnya, selama ini infrastruktur wilayah kepulauan tidak layak. Padahal sumbangan sumber daya alam kepulauan seperti kekayaan migas, terus menerus dikeruk.

"Tidak ada perhatian serius dari pemerintah kepada kami, warga kepulauan. Fasilitas pendidikan minim. Fasilitas kesehatan tidak layak. Penerangan jauh dari cukup. Karena itu, sudah saatnya kami membentuk kabupaten tersendiri," teriaknya.

Para mahasiswa dan pemuda berorasi bergantian, sambil membentangkan spanduk bertuliskan 'Deklarasi Kabupaten Kepulauan Sumenep, Panitia Persiapan Kabupaten Kepulauan Sumenep'.

"Kami mendesak pada pemerintah kabupaten, pemerintah provinsi, dan pemerintah pusat untuk segera mengagendakan dan membahas, serta menyetujui pembentukan daerah otonom baru kabupaten kepulauan," tandas Firaq.

Sementara, Kabupaten Sumenep terdiri dari 27 kecamatan. Sembilan diantaranya merupakan kecamatan kepulauan. (bjt/sta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO