Bupati Buka Gelaran Pekan Budaya Kabupaten Blitar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Buka Gelaran Pekan Budaya Kabupaten Blitar

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Sabtu, 09 November 2019 09:15 WIB

Bupati Blitar Rijanto, mempraktikkan cara membuat jenang khas Blitar dalam pekan budaya.

Bupati menambahkan, ke depan dia berharap gelaran ini bisa menjadi agenda tahunan dan semakin baik setiap tahunya. Bupati mengusulkan, mulai tahun depan Pekan Budaya Kabupaten Blitar digelar bulan Juni sebagai rangkaian peringatan hari lahirnya Pancasila.

"Harapan kami nantinya pekan budaya dapat melengkapi acara-acara rangkaian peringatan hari lahirnya Pancasila di Kabupaten Blitar. Tahun-tahun sebelumnya, dalam peringatan Hari Pancasila, rutin digelar upacara, tari kolosal, lari protar makam Bung Karno-Candi Penataran, salawatan, dan lainnya," jelasnya.

Sementara itu, Ketua Rumah Blitar Kreatif (RBK) Purwanto menyampaikan Pekan Budaya Kabupaten Blitar edisi kedua ini mengusung konsep kolaborasi antara budaya tradisi dengan budaya millenial. Pekan budaya ini juga diisi dengan menampilkan kreativitas kaum millennial dalam bazar produk kreatif, mini-festival kopi, dan musik.

“Budaya millenial yang tidak bisa kita tolak ialah musik jazz. Jadi, keroncongnya mewakili yang sepuh, kemudian millenial diwakili oleh jazz. Nyatanya, hingga malam begini, pengunjung tidak beranjak dari tempat. Mereka bertahan dan menikmati musik-musik yang ada,” kata Purwanto. (adv/humas).

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video