KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, Murdi Hantoro, menghadiri peringatan HUT ke-49 PDIP di Kantor PAC Kecamatan Pagu, Jumat (14/1) malam.
Dalam sambutannya, ia mengajak para pengurus dan kader PDIP menjadikan momentum HUT kali ini sebagai pengingat perjuangan para pendiri partai di tahun 1973.
Baca Juga: Hartono dari Fraksi PDIP Resmi Jabat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto 2024-2029
"Perjuangan untuk membesarkan PDI sampai menjadi PDI Perjuangan yang menjadi partai besar seperti sekarang ini, penuh dengan kesulitan dan tantangan. Untuk itu, kita harus bangga menjadi kader partai," katanya.
Ia juga menyampaikan instruksi Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, agar seluruh kader PDIP bergerak menyapa masyarakat. "Kegiatan menyapa masyarakat harus jadi program yang dijalankan oleh seluruh kader partai," ujar Murdi.
Menurutnya, selama ini ada sejumlah bentuk nyata yang sudah dilakukan oleh kader PDIP Kabupaten Kediri dalan menyapa masyarakat melalui kegiatan bakti sosial. Seperti, penyemprotan disinfektan, bagi-bagi sembako, hingga bagi-bagi tumpeng mini kepada masyarakat.
Baca Juga: Pascaputusan MK, PDIP Gresik Minta Bawaslu Tindak Pejabat dan TNI-Polri Tak Netral di Pilkada 2024
"Salah satu bentuk lain sebagai upaya menyapa masyarakat adalah bahwa kita harus mencintai dan merawat lingkungan. Seperti tidak membuang sampah di sungai atau di tempat sembarangan. Para kader juga harus ikut melestarikan lingkungan dengan cara menanam pohon di tanah kritis atau di area sumber air," terangnya.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Minggu (16/1) besok, DPC PDIP akan melakukan penanaman pohon di Sumber Toto dan Tentrem di Kecamatan Gurah dan Pagu, dengan menggandeng relawan pegiat lingkungan.
"Penanaman pohon ini, adalah bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-49 PDI Perjuangan dan sebagai bentuk untuk menyapa masyarakat. Aksi penanaman pohon ini akan terus dilakukan sampai musim hujan berakhir sekitar bulan Mei 2022 dan akan terus dilakukan di tahun-tahun yang akan datang," pungkasnya.
Baca Juga: Umroh Pakai Hijab, DPR RI Minta Selebgram Transgender ini Ditangkap
Turut hadir dalam acara itu, beberapa pengurus harian DPC dan pengurus PAC PDIP dari beberapa kecamatan. (uji/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News