Sinopsis Film The School for Good and Evil yang telah Tayang di Netflix

Sinopsis Film The School for Good and Evil yang telah Tayang di Netflix The School for Good and Evil. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Film diangkat berdasarkan sebuah novel fantasi terkenal dari mahakarya Soman Chainani yang disutradari oleh Paul Freig.

Pemain Film diantaranya Sophia Anne Caruso, Charlize Theron, Sofia Wylie. Film ini menceritakan kisah aksi petualangan, hingga persahabatan yang menarik selama 2 jam 28 menit.

Baca Juga: Instagram Umumkan Transformasi Tampilan Feed di Awal 2025

Sinopsis film ini menceritakan dua orang sahabat yaitu Agatha dan Sophie yang memiliki karakter aneh di desa Gavaldon. Namun, keduanya ternyata mempunyai ikatan yang saling berlawanan.

Sophie dan Agatha masuk ke dalam sekolah yang mengajarkan karakter pahlawan dan penjahat. Sekolah tersebut bertujuan untuk bisa melindungi keseimbangan karakter antara baik dan jahat dalam diri manusia.

Sophie memiliki rambut emas dan merupakan seorang penjahit. Ia memiliki mimpi untuk pergi dari kehidupan yang suram dan sangat ingin menjadi seorang putri. Sedangkan Agatha mempunyai ibu yang cantik tetapi berkarakter aneh, ia mempunyai bakat sebagai penyihir sejati.

Baca Juga: Bisa Online, Simak Cara Cepat dan Mudah Buat SKCK

Pada suatu malam, terjadi kejadian yang tidak terduga, dimana kekuatan yang sangat kuat membuat kedua sahabat ini tersapu ke dalam sekolah untuk orang jahat dan orang baik. Sophie dimasukkan ke dalam School for Evil yang diawasi oleh Lady Lesso (Charlize Theron) yang dikenal glamor dan berlidah masam.

(ans)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mahasiswa Indonesia Bekerja Part Time Sebagai Petani di Jepang, Viral Karena Gajinya, ini Kisahnya':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO