TUBAN, BANGSAONLINE.com - Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky melantik pengurus Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tuban periode 2022-2027.
Pengambilan sumpah dan janji dilakukan pengurus Baznas Tuban, dilakukan di Pendopo Kridha Manunggal, sekaligus penyerahan program perbaikan rumah tinggal oleh Baznas Jawa Timur, Selasa (20/12/2022).
Baca Juga: Polisi Amankan Truk Bermuatan 1.500 Liter Solar di Tuban
Setelah resmi dilantik, Baznas Kabupaten Tuban, siap bersinergi dengan pemerintah kabupaten (Pemkab) untuk mewujudkan kesejahteraan umat melalui program dan kegiatan Baznas guna mengentaskan kemiskinan yang ada di Kabupaten Tuban.
"Pada dasarnya adanya Baznas untuk mensejahterakan rakyat melalui program yang dijalankan. Kita akan bersinergi dengan Pemkab untuk mewujudkan kesejahteraan umat," kata ketua Baznas Tuban, Agus Suryanto.
Kedepan, pihaknya akan berkomitmen untuk meningkatkan penghimpunan zakat, khususnya di kalangan ASN. Meskipun, kalangan industri dan pengusaha masih menjadi prioritas utama penyumbang zakat terbesar.
Baca Juga: Alasan Butuh Uang, Bocah SMP di Tuban Nekat Bobol Konter dan Gasak 5 Hp
"Di tahun ini kita prioritaskan pengumpulan zakat yaitu pengusaha kemudian para ASN, kita akan gerakan juga syukur-syukur bisa meningkat. Dan kita berupaya semaksimal mungkin untuk meningkatkan pendapatan zakat di Kabupaten Tuban," tambahnya.
Sementara itu, Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky berharap, kedepannya visi misi program dari Baznas periode 2022-2027 ini betul-betul mampu berkontribusi dalam upaya pengentasan kemiskinan di Kabupaten Tuban.
"Harapannya Baznas bisa ikut andil dalam mengentaskan kemiskinan dengan melakukan pemberdayaan ekonomi. Jadi tidak lagi kegiatan-kegiatan yang hanya sekedar ceremonial saja. Misalnya santunan anak yatim," pintanya.
Baca Juga: Terlilit Utang Bank Plecit, Ibu Rumah Tangga di Tuban Nekat Curi Motor Hingga 7 Kali
Bupati muda ini menuturkan, pihaknya optimis dengan kepemimpinan Baznas yang baru terbentuk tersebut mampu memberi multiplayer efek. Apalagi, sebidang pengalaman yang dimiliki pengurus Baznas khususnya di bidang kemasyarakatan.
"insyaallah saya berharap Baznas di kepemimpinan yang baru ini bisa semakin meningkat bukan hanya dari sisi pendapatan amal zakat, tetapi menyalurankannya yang harus benar-benar tepat sasaran," pungkasnya.
Untuk diketahui, Ketua Baznas Tuban periode 2022-2027 resmi dijabat oleh Agus Suryanto. Sedangkan, Mi'rojul Huda sebagai wakil ketua I, Achmad Mualim wakil ketua II, dan wakil ketua III Sumartaja, serta ketua IV dijabat oleh Muhammad Ghufron. (gun/sis)
Baca Juga: Polsek Bancar Bekuk Wanita Pelaku Curanmor
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News