Bolos di Jam Pelajaran, 31 Siswa Terjaring Razia Satpol PP Sidoarjo

Bolos di Jam Pelajaran, 31 Siswa Terjaring Razia Satpol PP Sidoarjo Satpol PP Sidoarjo saat mengamankan 31 Siswa di warung kopi di Kelurahan Magersari, Sidoarjo.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Satpol PP Kabupaten Sidoarjo menggelar razia dadakan di sebuah warung kopi (Warkop) yang berada di Kelurahan Magersari, Sidoarjo.

Razia tersebut dilakukan, karena adanya aduan dari masyarakat melalui 112, terkait adanya beberapa pelajar sering nongkrong saat jam pelajaran.

Sekretaris Satpol PP Kabupaten Sidoarjo, Yani Setiawan mengatakan, raiza tersebut dilakukan karena diduga ada beberapa pelajar sering nongkrong di tempat tersebut saat jam pelajaran.

"Kita berhasil mengamankan dan menindaklanjuti sekitar 31 orang yang mana terdiri dari pelajar setingkat SMA dan SMP dan kami sudah memanggil orang tua siswa, pihak sekolah serta Dinas Pendidikan," kata Yani, Selasa (30/5/2023).

Selain memberikan sanksi berupa peringatan, Yani juga menegaskan akan tetap melakukan pembinaan terhadap siswa dan orang tuanya, dengan harapan dapat membentuk generasi yang lebih baik.

Selama razia dilakukan, menemukan barang bukti berupa rokok di lokasi warkop tersebut. Hal tersebut, sangat disesalkan oleh pihak berwenang, mengingat pentingnya pendidikan dan kegiatan positif bagi pelajar, meski tidak ada indikasi tawuran, namun kegiatan nongkrong di jam pelajaran seperti ini tetap memprihatinkan.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO