Sejumlah Pusat Perbelanjaan di Surabaya Ditutup Sesaat Setelah Diguncang Gempa

Sejumlah Pusat Perbelanjaan di Surabaya Ditutup Sesaat Setelah Diguncang Gempa Titik gempa di Laut Tuban. Foto: earthquake

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pusat perbelanjaan milik Pakuwon Grup di Surabaya ditutup sesaat setelah terjadinya gempa susulan sebesar 6,5 Skala Richter (SR) di Tuban yang terasa di Surabaya.

Direktur Marketing Pakuwon Group, Sutandi Purnomosidi mengatakan, penutupan tersebut sebagai antisipasi agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kota Mojokerto Hari ini Sabtu, 9 November 2024: Suhu 25-33 °C, Kecepatan Angin 5.22

“Ya, kami tutup semua mal Pakuwon sementara,” katanya.

Ia menjelaskan, pascagempa pihaknya memeriksa mal dan belum ada laporan terjadinya kerusakan.

“Tidak ada kerusakan, sementara kami evakuasi para pengunjung. Kami tutup satu atau dua jam lihat situasi dan kondisinya,” ucapnya.

Baca Juga: Cuaca Kota Batu Hari ini Sabtu, 9 November 2024: Diperkirakan Cerah dan Cocok untuk Berlibur

Sementara itu, salah satu pegawai Mal Tunjungan Plaza bernama Pipit mengaku merasakan gempa di dalam mal tersebut.

“Iya mal ditutup, manajemen meminta tenant-tenant di mal ditutup,” ujarnya.

Menurut data dari aplikasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, gempa telah terjadi sebanyak 15 kali, sejak pukul 11.22 WIB. Namun yang terbesar pada pukul 15.52 WIB, yakni sebesar 6,5 Skala Richter (SR).

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Pasuruan Hari ini Senin, 4 November 2024: Suhu 23-30 °C, Kecepatan Angin 5.94 m/s

Menurut data , beberapa wilayah dalam skala MMI, yang merasakan gempa tersebut diantaranya III-IV Blora, III-IV Surabaya, III-IV Kabupaten Banjar, II-III Mojokerto, II-IIl Malang, II-IIl Lumajang, II-III Nganjuk dan II Yogyakarta.(rif)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO