Angkutan Lebaran 2024, Daop 7 Madiun Layani 400 Ribu Lebih Pelanggan

Angkutan Lebaran 2024, Daop 7 Madiun Layani 400 Ribu Lebih Pelanggan Pelanggan kereta yang berada di stasiun. Foto: Ist

KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com - PT Kereta Api Indonesia () Daerah Operasi (Daop) 7 Madiun selama masa yang dimulai dari 31 Maret hingga 21 April lalu telah melayani 400 ribu lebih pelanggan yang berangkat maupun turun di seluruh stasiun wilayahnya.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala PT Daop 7 Madiun, Mulyani. Ia menyebut, jumlah pelanggan yang naik melalui stasiun di wilayah Daop 7 Madiun sebanyak 207.317 dan sebanyak 217.772 pelanggan yang turun, meningkat 10 persen jika dibandingkan lebaran tahun lalu.

Baca Juga: Selama Agustus 2024, KAI Daop 7 Madiun Tunjukkan Peningkatan Penumpang dan Ketepatan Waktu

"Kami merasa bangga dapat melayani jumlah penumpang sebanyak ini dengan tingkat ketepatan waktu yang sangat tinggi. Hal ini tidak terlepas dari kerja keras dan dedikasi tim kami serta dukungan penuh dari seluruh stakeholders," ujarnya kepada awak media, Minggu (21/4/2024)

Kenaikan ini dipengaruhi dari nilai kepuasan pelanggan terhadap pelayanan yang telah diberikan. Kali ini Daop 7 meyediakan 4 kereta regular dan 1 kereta tambahan. Dan selama masa angkutan lebaran tidak terjadi adanya tindakan kriminal, sehingga diharapkan padactahun berikutnya pelanggan bisa semakin meningkat.

mengucapkan terima kasih kepada seluruh pelanggan yang telah mempercayakan kepada kami untuk bertransportasi di masa Lebaran ini. Saya juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh insan beserta seluruh stakeholder yang terlibat aktif dalam posko Angkutan Lebaran 2024 sehingga Angkutan Lebaran ini secara umum berjalan dengan sukses, lancar dan terkendali,” paparnya.

Baca Juga: Imbauan KAI Daop 7 soal Keselamatan di Perlintasan Kereta Api

Adapun pelayanan lain yang di dapat dari Daop 7 pelayanan kesehatan dan amannya barang bawaan yang tertinggal. Selama masa angkutan lebaran kali ini tercatat sebanyak 48 pelanggan yang mengalami sakit saat diperjalanan dab sebanyak 44 barang yang tertinggal dengan nilai sekitar Rp90.610.000,00.

Menurut mulyani, puncak kedatangan di Stasiun Wilayah Daop 7 Madiun pada periode Lebaran 2024 terjadi pada Sabtu, 6 April 2024 sebanyak 12.896 pelanggan. Sedangkan puncak keberangkatan terjadi pada masa arus balik di hari Senin, 15 April 2024 sebanyak 15.225 pelanggan. 

mencatat, stasiun terpadat pada periode lebaran ini yaitu Stasiun Madiun, Blitar, Kediri, Jombang,Tulungagung, dan Kertosono. Daop 7 Madiun berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan demi kepuasan dan kenyamanan pelanggan. 

Baca Juga: Bersama Komunitas Pecinta Kereta Api, KAI Daop 8 Surabaya Napak Tilas Sejarah Kereta Api di Madura

"Kami juga akan terus berupaya memperkuat kerjasama dengan pihak terkait untuk menciptakan perjalanan yang aman dan nyaman bagi seluruh pengguna jasa kereta api," kata Mulyani. (dro/uji/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO