Pemkot Pasuruan Gelar Gebyar Hardiknas yang Diikuti Ratusan Pelajar

Pemkot Pasuruan Gelar Gebyar Hardiknas yang Diikuti Ratusan Pelajar Wali Kota Pasuruan, Gus Ipul saat menyerahkan hadiah secara simbolis kepada peserta lomba di Gebyar Hardiknas 2024. (Foto: Ist)

KOTA PASURUAN,BANGSAONLINE.com - Kota Pasuruan turut memeriahkan Hari Pendidikan Nasional () Tahun 2024.

Hal itu dilakukan dengan menggelar Gebyar yang berlangsung pada Senin (3/5/2024) bertempat di Gedung Kesenian Darmoyudo.

Baca Juga: Pemkot Pasuruan Meriahkan Hari Ikan Nasional dengan Lomba Masak dan Senam Gemarikan

Dalam rangkaian Gebyar ini, turut diselenggarakan karnaval bertajuk 'Pasuruan Education Carnival 2024'

Acara ini diikuti oleh ratusan pelajar tingkat SD dan SMP se-Kota Pasuruan dengan mengenakan beragam pakaian adat yang ada di Indonesia .

Seperti Jawa, Bali, Minang dan lain sebagainya sebagai salah satu wujud dari kecintaan terhadap budaya dan tradisi yang patut dilestarikan.

Baca Juga: Diskominfotik Kota Pasuruan Gandeng USAID IUWASH Tangguh Sosialisasikan E-Sambat dan SP4N Lapor

Adapun rute karnaval dimulai dari Jalan Gajah Mada dan finish di Jalan Panglima Sudirman. 

Masyarakat terlihat tumpah ruah memadati sepanjang jalan hingga memasuki Gedung Gradika Bhakti Praja untuk menyaksikan beragam pertunjukan yang ikut ditampilkan.

Baca Juga: Harapan Pjs Wali Kota Pasuruan di Peringatan Hari Sumpah Pemuda

Dalam sambutannya saat membuka secara langsung kegiatan ini, Wali Kota Saifullah Yusuf () berharap adanya peningkatan mutu pendidikan di Kota Pasuruan.

“Malam ini kita berkumpul ingin bersama menguatkan tekad agar dunia pendidikan kita khususnya di Kota Pasuran terus meningkatkan kualitas pendidikan. Mulai dari guru, murid, serta sarana dan prasarananya,” ujar

Menariknya, Wali Kota Pasuruan beserta jajaran Forkopimda serta tamu undangan lainnya tampak kompak mengenakan pakaian seragam sekolah pada momentum yang mengusung tema 'Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar' ini.

Baca Juga: Khidmatnya Upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2024 di Kota Pasuruan

Bukan tanpa alasan, menuturkan dengan dikenakannya pakaian sekolah sebagai tema busana pada Gebyar ini, menjadi pemantik semangat untuk para pelajar dalam menimba ilmu.

“Malam ini Dinas Pendidikan Kota Pasuruan mengundang kita duduk bersama dengan memberikan semangat lewat kostum yang kita kenakan yakni seragam sekolah, mulai PAUD, SD, SMP, dan SMA,” ucap

Melalui kurikulum Merdeka Belajar ini, ingin dunia pendidikan dapat lebih menyenangkan dan menggembirakan sehingga mampu berprestasi dan membawa kebermanfaatan sebagai bekal masa depan.

Baca Juga: Gus Ipul Tetap Jabat Mensos di Kabinet Merah Putih

“Saya ingin dunia pendidikan sebagaimana pesan-pesan yang disampaikan lewat video singkat, menjadi dunia pendidikan yang menyenangkan dan menggembirakan dengan Merdeka Belajar sehingga anak-anak kita memiliki semangat ganda untuk bisa mempersiapan diri menghadapi masa depan yang kita tau berbeda dengan apa yang kita hadapi hari ini,” ujarnya

turut menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Dinas Pendidikan dan segenap jajaran, Kepala Sekolah, para guru, komite sekolah, dan seluruh pihak yang mendukung dan memiliki kepedulian terhadap dunia pendidikan, terutama kepada para orang tua.

“Terima kasih atas kerjasamanya selama ini, meskipun kita banyak kurangnya, namun segala usaha yang kita kerahkan untuk mengejar ketertinggalan yang mudah-mudahan membawa Kota Pasuruan nanti bisa setara dengan Kota Malang dan Kota Pasuruan,” kata

Baca Juga: Pjs Wali Kota Pasuruan Resmikan Klinik Pratama Biomedilab, Dorong Peningkatan Layanan Kesehatan

Untuk diketahui, dalam Gebyar ini juga digelar kegiatan pameran Pendidikan 2024 yang memperlihatkan berbagai inovasi dan capaian dalam dunia pendidikan dengan adanya stand- stand dari Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SDN, Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP, Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI), Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP), serta Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).

Pada penghujung acara, masyarakat yang hadir juga dihibur dengan penampilan Cak Silo dengan aksi-aksi kocak di sepanjang pagelaran yang turut meramaikan rangkaian Gebyar 2024 di Kota Pasuruan.(par/van)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Buntut Video Joget Viral di Pasuruan, Oknum Kepala Sekolah Diberi Sanksi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO