Prof Kiai Asep Minta Judi Online Disetop, Merespons Polwan Bakar Suami yang juga Polisi

Prof Kiai Asep Minta Judi Online Disetop, Merespons Polwan Bakar Suami yang juga Polisi Prof Dr KH Asep Saiafuddin Chalim, MA. Foto: bangsaonline

SURABAYA, BANGSAONLINE.com – Prof Dr KH Asep Saifuddin Chalim, MA, merespons peristiwa menyedihkan yang menimpa polisi wanita (polwan) (28) yang membakar hidup-hidup suaminya, (27) di Asrama Polisi (Aspol) Mojokerto, Sabtu (8/6/2024) lalu.

Pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya dan Pacet Mojokerto Jawa Timur itu minta pemerintah – dalam hal ini Polri – segera menutup atau menyetop judi online. Menurut dia, sudah banyak sekali korban judi online, terutama rakyat bawah.

Prof Kiai Asep bahkan tidak hanya mendesak pemerintah menyetop judi online, tapi juga pinjaman online alias pinjol.

“Sudah banyak korbannya. Tiap hari ada informasi tentang korban judi online dan pinjaman online. Di Mojokerto juga ada yang bunuh diri,” kata Prof Dr KH Asep Saifuddin Chalim, MA, kepada BANGSAONLINE lewat saluran telepon dari tanah suci Makkah, Ahad (9/6/2024) malam.

Kiai Asep kini sedang menunaikan ibadah haji di tanah suci.

Menurut dia, peristiwa pembakaran polisi yang dilakukan oleh istrinya sendiri yang juga polisi itu menunjukkan bahwa kemudlaratan judi online sudah sangat parah. Karena itu harus jadi pelajaran bagi para petinggi Polri.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO