5 Manfaat Mandi dengan Air Rebusan Serai

5 Manfaat Mandi dengan Air Rebusan Serai 5 Manfaat Mandi dengan Air Rebusan Serai. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Air rebusan serai ternyata dapat digunakan untuk mandi dikarenakan memiliki beragam manfaat bagi tubuh.

Berikut 5 :

Baca Juga: Aturan Membuat Teh Sehat dari Bunga Telang

1. Meredakan nyeri sendi

Mandi dengan air rebusan serai sebelum tidur dapat membantu meringankan pegal-pegal, nyeri sendi, dan peradangan kronis seperti akibat serangan asam urat.

Hal itu dikarenakan serai mengandung senyawa anti-inflamasi dan efek analgesik atau pereda nyeri.

Baca Juga: Resep Kue Lapis Warna-warni, Camilan Manis dan Kenyal

2. Relaksasi

Air rebusan serai bisa memberi efek relaksasi untuk tubuh. Antioksidan dan mineral yang terkandung pada serai dapat menenangkan otot-otot yang kejang sekaligus meredakan kelelahan.

3. Menjaga kesehatan kulit

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini 23 November 2024

Dilansir dari Healthline, hasil studi yang dilakukan pada tahun 2010 menunjukkan bahwa minyak atsiri yang terkandung pada serai efektif untuk melawan bakteri dan jamur pemicu masalah kulit, seperti kutu air, folikulitis, kandidiasis kulit, kurap dan gatal-gatal di selangkangan.

4. Menghilangkan bau badan

Sifat antibakteri pada serai dapat membantu menghilangkan bakteri penyebab bau badan. Hal itulah selain untuk mandi, serai juga digunakan sebagai salah satu produk pembuatan deodorant.

Baca Juga: Resep Bubur Kacang Hijau Ketan Hitam Gurih dan Praktis

5. Meredakan batuk pilek

Serai dapat meredakan masalah pernapasan, seperti batuk pilek. Namun, kebanyakan orang berpikir manfaat tersebut hanya bisa didapatkan dengan minum teh serai.

Mandi dengan air rebusan serai efektif untuk mengatasi gangguan pernapasan karena menghirup uap yang dihasilkannya dapat membantu meredakan batuk, mendorong keluarnya lendir dan ingus serta membersihkan saluran pernapasan.

Baca Juga: 5 Makanan yang Bisa Menurunkan Gula Darah dengan Cepat

(ans)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mahasiswa Indonesia Bekerja Part Time Sebagai Petani di Jepang, Viral Karena Gajinya, ini Kisahnya':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO