SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) telah menyerahkan surat tugas untuk maju dalam kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Surabaya kepada Eri Cahyadi.
Surat tugas dari PSI itu, terlampir dalam edaran surat No 110/TUGAS/DESK-PILKADA/2024 tentang, Desk Pilkada Dewan Pimpinan Pusat Partai Solidaritas Indonesia Menugaskan kepada Eri Cahyadi.
Baca Juga: Wali Kota Eri Sebut HGB 656 Hektare Bukan di Perairan Surabaya, Walhi Jatim Curiga soal ini
Saat dikonfirmasi, Ketua DPD PSI Surabaya, Shobikin Amin membenarkan surat tugas tersebut.
"Iya benar (surat tugas untuk Eri) diberikan sudah hari Jumat (28/6/2024), kemarin," katanya, Selasa (2/7/2024).
Menurut dia, surat tugas itu diberikan karena Eri telah mendaftarkan diri melalui PSI. Ia berharap, dengan adanya surat tersebut Wali Kota Surabaya itu, bersemangat maju lagi dalam kontestasi di Pilkada Surabaya.
Baca Juga: Dihadiri Wali Kota dan Kapolrestabes, PCNU Surabaya Gelar Doa Bersama Jelang Harlah ke-102
"Karena beliaunya mendaftar ke partai kami untuk maju ke Pilkada, kemudian dari data yang masuk, kami verifikasi. Lalu kami beri surat tugas dengan harapan untuk bergerak lebih masif," ujarnya.
Namun, Shobikin menyebut, surat tugas ini sifatnya berbeda dengan rekomendasi. Sebab, partainya juga masih akan melakukan survei kembali sebelum menentukan calon yang akan diusung.
"Dan akhirnya kami survei, kemudian (Eri) layak direkom atau tidak. Iya (rekomendasi) ada langkah langkah selanjutnya," jelasnya.
Baca Juga: Fasum dan Taman Rusak, Wali Kota Surabaya Geram, Lapor Polisi dan Minta Komdigi Blokir Apk Jagat
"Sampai detik-detik akhir masa akhir pendaftaran (26 Juli), nanti dilihat masa survei, elektabilitasnya, popularitasnya. Artinya ketika dapat surat tugas berarti sudah siap disurvei," tambahnya.
Saat disinggung surat yang tidak ada nama wakilnya itu, Shobikin mengaku, pihaknya menyerahkan kepada calon yang mendaftar untuk menentukan wakilnya. Namun, PSI juga akan melakukan survei kembali.
"Nanti akan kami verifikasi datanya kemudian kami berikan ke desk pilkada. Karena desk Pilkada nanti yang akan ngolah dan melakukan survei, menentukan siapa yang layak mendapatkan rekom itu," pungkasnya.
Baca Juga: KPU Situbondo Kirim Surat Penetapan Paslon Terpilih ke DPRD, Mahbub: Siap Gelar Rapat Paripurna
Sebelumnya, Eri Cahyadi beserta Armuji telah mendapatkan rekomendasi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam Pilkada Surabaya 2024.
"Rekomendasi untuk Pak Eri Cahyadi dan Pak Armuji dari PPP sudah diserahkan di kantor DPP di Jalan Diponegoro, Jakarta, Jumat tanggal 28 Juni 2024," kata Ketua DPC PPP Surabaya, Muhaimin.
Rekom tersebut, tertuang dalam surat dengan nomor 2754/IN/DPP/VI/2024 diterbitkan pada Kamis (27/6/2024), dan telah ditandatangani oleh Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono dan Sekretaris Jenderal Arwani Thomafi. (rif)
Baca Juga: Sidang Gugatan Pilkada Gresik di MK, KPU Sudah Siapkan Jawaban
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News