Tabung Las STM Brawijaya di Kota Batu Meledak

Tabung Las STM Brawijaya di Kota Batu Meledak

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com – STM Brawijaya yang terletak di Jalan Sudarno nomor 26 mendadak gempar, lantaran tabung asetelin berukuran besar yang menjadi bahan utama untuk Las meledak. Akibatnya, ruang praktek sekolah menjadi rusa.

Kejadian berawal ketika para murid melakukan praktek pada pukul 10 siang. Tiba-tiba tabung mengeluarkan api dan bocor sampai tak bisa dihentikan. Para murid yang sedang melakukan praktek pun berhamburan keluar ruangan.

Baca Juga: Sambut Natal dan Tahun Baru, PT Selecta Luncurkan Dino Runch

Untung saja petugas pemadam kebakaran langsung tiba di lokasi dan segera memadamkan api yang masih menyala di ruang praktik sekolah.

Akibat kejadian itu, menurut salah satu guru Praktek STM Brawijaya, Sugeng Saryono, sekolah mengalami kerugian sekitar Rp 1,2 juta. “Untung saja tidak ada korban jiwa, hanya tabung dan ruangan praktik yang rusak,” kata pria paruh baya ini di lokasi kejadian, Selasa (29/9).

Kejadiaan ini, lanjut Sugeng baru pertama kali terjadi sejak sekolah ini berdiri. “Sekarang masih dicari tau apa penyebabnya kok tiba-tiba bocor dan mengeluarkan api,” jelas dia. (bt1/thu/rev)

Baca Juga: Longsor Akibat Hujan Kembali Landa Kota Batu, Plengsengan di Jalan Arjuno Ambrol

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Dengan Santainya, Maling Gasak Motor Karyawan Pabrik di Kota Batu':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO