Ada 1.184 Usulan di Musrenbang Kota Batu TA 2026, Nurohman: Harus Terverifikasi Agar Terealisasi

Ada 1.184 Usulan di Musrenbang Kota Batu TA 2026, Nurohman: Harus Terverifikasi Agar Terealisasi Wali Kota Batu, Nurohman (kanan) dan Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto saat memberikan keterangan terkait Musrenbang RKPD Kota Batu

KOTA BATU,BANGSAONLINE.com - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Batu Tahun Anggaran 2026 telah digelar di Hotel Orchid Kota Batu, Selasa (18/3/2025)

Musrenbang menekankan isu strategis sesuai dengan visi dan misi 'Mbatu Sae' yang digagas Wali Kota Batu, Nurochman - Heli Suyanto

Nurochman menegaskan pentingnya penyusunan RKPD yang responsif terhadap berbagai isu strategis yang dihadapi oleh masyarakat. 

Isu-isu tersebut mencakup penanganan pengelolaan sampah yang semakin mendesak, pencanangan program 1000 sarjana, dan menjadikan Kota Batu sebagai pusat holtikultura.

"Dalam perencanaan anggaran tahun 2026, kami harus memastikan bahwa semua usulan yang dibawa dari tingkat desa benar-benar mencerminkan visi dan misi yang kami jalankan," kata Nurochman. 

Ia menambahkan, Musrenbang tingkat kecamatan hingga tingkat kota perlu saling bersinergi untuk mencapai tujuan pembangunan yang lebih baik.

Wali Kota juga menekankan perlunya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan stakeholders lainnya untuk mewujudkan program-program yang efektif. 

"Partisipasi aktif dari semua elemen sangat diperlukan agar setiap kebijakan yang diambil dapat menjawab kebutuhan masyarakat dengan tepat," tuturnya.

Musrenbang Kota Batu Sebagai Sarana Tentukan Prioritas Usulan