DKP Kota Kediri Kembali Latih Ratusan Kader Bank Sampah

DKP Kota Kediri Kembali Latih Ratusan Kader Bank Sampah Para peserta saat melakukan persiapan pelatihan pengolahan sampah. foto: arif kurniawan/BANGSAONLINE

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Dalam meningkatkan kemampuan dan kualitas para pengelola Bank Sampah, Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Kediri kembali akan melatih para kader bank sampah.

Dengan pelatihan yang dikemas dalam bimbingan teknik nanti, diharapkan setidaknya dapat mengurangi volume sampah yang dikirim ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

Baca Juga: Bersama Kepala KPP Pratama Kediri, Zanariah Hadiri Tax Gathering dan Apresiasi Wajib Pajak

Kepala DKP Kota Kediri, Didik Catur melalui Kasi Angkutan dan Pemanfatan Sampah Bidang Kebersihan Siswanto mengatakan, jelang Bimtek, persiapan DKP Kota Kediri, yakni mengumpulkan seluruh pengelola Bank Sampah yang ada di Kota Kediri, untuk diberi pembekalan.

“Ini kader-kader bank sampah masih kami kumpulkan untuk pembekalan Bimtek yang Insyaallah akan digelar pada 23 - 28 November 2015, nanti. Ya materinya mengenai daur ulang dan pengomposan. Contohnya, kalau sampah anorganik bisa dibuat kerajinan tangan pembuatan tas dari limbah plastik. Sedangkan, organik bisa dibuat pupuk,” terangnya.

Dalam pelatihan bimtek nanti, Siswanto menjelaskan, akan diikuti oleh peserta sebanyak 180 orang. Peserta akan dibagi menjadi tiga kelompok, masing-masing kelompok ada 60 orang. Kemudian para peserta akan diberi dua materi dalam waktu yang berbeda.

Baca Juga: Musrenbang Kota Kediri 2025, Stunting di Kecamatan Kota Turun 1,81 Persen

“Untuk hari pertama tentang daur ulang dan hari kedua tentang pengkomposan. Dengan begitu akan lebih efektif, ” jelasnya.

Pelatihan Bimtek, kata Siswanto, memang diprioritaskan bagi anggota yang belum sama sekali mengikuti pelatihan. Untuk itu, pihaknya mengimbau agar masing-masing ketua Bank Sampah supaya mengirimkan aggotanya terutama yang belum pernah ikut pelatihan Bimtek. “Karena yang tahu sudah ikut atau belum itu kan ketuanya,” ujarnya.

Dia menamhkan, tiap hari ada kurang lebih 7 kontainer mengangkut sampah dari Tempat Pembuangan Sampah (TPS) ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA). Padahal, baik sampah organik maupun anorganik itu bisa dimanfaatkan mejadi berkah dan melimpah.

Baca Juga: Pesan Pj Wali Kota Kediri saat Resmikan Pojok Baca Digital

“Makanya kita adakan pelatihan Bimtek, dengan harapan bisa mengelola sampah dengan baik segingga bisa mendatangkan berkah,” pungkasnya. (rif/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO