SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Tertangkap tangan melakukan penjambretan, Komarudin (23) dan Solikin (26) keduanya warga Desa Purwosari RT 06 RW 03 Kecamatan Purwosari Pasuruan, nyaris tewas dihajar massa di Kelurahan Juwet Kecamatan Porong, Senin (30/11).
Tak berhenti sampai di situ, massa yang beringas juga membakar sepeda motor Suzuki Satria Nopol N 4631 TBA yang digunakan tersangka melakukan aksi penjambretan kalung seberat 10 gram milik Siti Subandiyah (43) warga Kelurahan Juwet RT 10 RW 03 Kecamatan Porong.
Baca Juga: Sejoli di Wonoayu Sidoarjo Diamankan saat Akan Transaksi Sabu Sistem Ranjau
Kejadian berawal ketika Siti Subandriyah keluar dari rumahnya mengendarai motor bebek Honda Supra hendak mengatar anaknya yang bernama Raka Anugerah (9) mengaji di musholla Al-Ikhsan yang jaraknya sekitar 500 meter. Tiba-tiba, kedua pelaku yang mengendarai sepeda motor Suzuki Satria nopol N- 4631- TBA memepet dan menarik kalung yang melingkar di leher Siti Subandiyah. Karena kaget, Siti Subandiyah terjatuh dari sepeda motornya.
Warga di sekitar lokasi yang melihat Siti Subandiyah terjatuh dengan anaknya, spontan beramai-ramai mengejar pelaku. Akhirnya, kedua pelaku berhasil ditangkap. Massa yang geram dengan ulah pelaku, tanpa dikomando langsung menghujani dengan bogeman mentah hingga babak belur. Tak puas, massa juga membakar sepeda motor pelaku hingga ludes.
Beruntung, petugas Polsek Porong yang sedang melakukan patroli tiba di lokasi dan segera mengamankan pelaku dari amukan massa yang semakin beringas.
Baca Juga: Sidoarjo Marak Curanmor! Maling Gasak Nmax Keluaran Baru Milik Pengunjung Tomoro Coffee Sidokare
Kapolsek Porong Kompol Hery Mulyanto kepada wartawan membenarkan tertangkapnya pelaku jambret yang babak belur dihajar massa tersebut.
“Kami telah mengamankan kedua pelaku penjambretan itu. Kini, keduaanya dilarikan ke RS Bhyangkara Pusdik Gasum Porong untuk mendapatkan perawatan medis,” tuturnya.
Selain itu, pihaknya mengamankan bangkai sepeda motor pelaku yang tersisa kerangkanya sebagai barang bukti (BB) telah dibakar massa yang emosi. (cat/sho/rev)
Baca Juga: Kepergok Pemilik saat Beraksi, Maling Motor di Anggaswangi Sidoarjo Ditangkap Warga, 1 Orang DPO
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News