Gerebek Gudang Rongsokan di Sidoarjo, Polisi Amankan 85 Motor dan Beberapa Mobil

Gerebek Gudang Rongsokan di Sidoarjo, Polisi Amankan 85 Motor dan Beberapa Mobil Gudang rongsokan yang digerebek polisi di Sidoarjo.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Petugas menggerebek sebuah gudang rongsokan di Dusun Beciro, Desa Jumputrejo, Kecamatan Sukodono, yang diduga menjadi tempat penampungan kendaraan bermotor. Dari lokasi tersebut, polisi mengamankan puluhan sepeda motor dan beberapa unit mobil.

Penggerebekan dilakukan pada malam hari. Berdasarkan informasi, kendaraan ditemukan tersimpan di dalam gudang semi permanen. 

Seluruhnya kemudian diamankan untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut. Kapolsek Sukodono, AKP Iqbal Satya Bimantara, membenarkan adanya operasi tersebut, dan menyatakan bahwa penanganan kasus kini diambil alih Polrestabes Surabaya.

“Benar, telah dilakukan penggerebekan dan ditemukan sepeda motor serta mobil. Operasi dilakukan pada malam hari. Saat ini kasusnya sudah diambil alih Polrestabes Surabaya dan rencananya akan dirilis langsung oleh pihak Polrestabes,” paparnya, Kamis (29/1/2026).

Pascapenggerebekan, kondisi gudang tampak sepi. Salah satu karyawan rongsokan di sekitar lokasi, Khasibu, mengatakan gudang tersebut selama ini dikenal warga sebagai tempat gadai motor.

“Kalau izinnya tempat orang gadai motor, warga tahunya begitu,” ucapnya.

Ia menambahkan, sedikitnya 85 unit sepeda motor diangkut polisi pada Selasa (27/1/2026) malam menggunakan 5 truk.

“Ada sekitar 5 truk yang dipakai untuk mengangkut motor-motor itu,” imbuhnya.

Menurut dia, pemilik gudang bernama Soleh menerima kendaraan dengan sistem gadai. Warga sekitar juga sering melihat aktivitas keluar-masuk orang membawa sepeda motor ke dalam gudang. (cat/mar)