Hujan Semalaman, 10 Titik Tebing di Pule Trenggalek Longsor

Hujan Semalaman, 10 Titik Tebing di Pule Trenggalek Longsor Petugas dibantu warga memotong pohon yang tumbang dan melintang di jalur lingkar Pule. foto: herman/ BANGSAONLINE

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Pule, Kabupaten Trenggalek pada Sabtu (16/4) malam, mengakibatkan 10 titik tebing yang terdapat di jalan raya lingkar Pule atau tepatnya di Desa Sidomulyo, Dusun Ngepring mengalami longsor Minggu (17/4) pagi.

Informasi yang didapat dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Trenggalek menyebutkan, tebing yang berada di RT 27, 28, dan 14 yang memiliki ketinggian kurang lebih 10 meter longsor setelah diguyur hujan pada Sabtu malam. Material longsoran pun berhamburan ke jalan raya. Akibatnya, jalur lingkar Pule putus total.

Baca Juga: Pastikan Penanganan Infrastruktur Berjalan Cepat, Bupati Trenggalek Lakukan Peninjauan

Selain tanah longsor, tampak pula beberapa pohon yang roboh di badan jalan disertai batuan yang berserakan di sepanjang jalur lingkar Pule.

Akibat dari tanah longsor, aktivitas warga setempat terhambat karena jalur lingkar Pule yang biasa mereka lewati kini tak bisa dilalui oleh kendaraan roda dua maupun empat.

Kerugian belum bisa di perkirakan. Pihak BPBD Trenggalek hingga saat ini masih melakukan inventarisasi di lokasi tanah longsor.(man/lan)

Baca Juga: Gubernur Khofifah Resmikan Kampung Indah Permai, Bupati Trenggalek Ucapkan Terima Kasih

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO