Bayi Prematur Ditahan di RS Jember, Tidak Bisa Pindah dari Pasien Umum ke BPJS

Bayi Prematur Ditahan di RS Jember, Tidak Bisa Pindah dari Pasien Umum ke BPJS

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Kejadian penahanan pasien terjadi di salah satu rumah sakit swasta di . Penahanan karena orang tua bayi enggan membayar biaya kepada pihak rumah sakit.

Agus Susanto (23), sang ayah, mengakui bahwa saat itu anannya masuk ke rumah sakit tidak sebagai pasien BPJS, karena belum terdaftar BPJS kesehatan.

Baca Juga: Hadir di Kampanye Akbar, Irwan Setiawan Ajak Menangkan Khofifah-Emil

"Berhubung biaya membangkak, saya berinisiatif untuk mendaftarkan anak saya ke BPJS karena saya sudah tidak sanggup membayar lagi," ungkap Agus.

Agus mengaku, keluarganya sudah membayar sebesar Rp 4,5 juta selama 6 hari di RS IBI sebelum anaknya dicover BPJS. Agus menambahkan, agar BPJS anaknya bisa digunakan, dia berinisiatif untuk meminta rujukan agar anaknya dipindah ke rumah sakit daerah Dr Soebandi. Namun pihak Rumah sakit Ibu dan Anak tidak memperbolehkan dengan alasan kamar di RS dr Soebandi penuh.

"Saya minta dirujuk ke RS Soebandi tapi malah tidak boleh, katanya penuh. Ini aneh yang bilang penuh kok RS IBI," jelas dia.

Baca Juga: Seribu Massa SSC di Jember Nyatakan Dukung Khofifah-Emil

Akhirnya dengan kesal pihak keluarga melakukan pulang paksa dan akan dirawat RSUD Balung.

Pihak RS Ibu dan anak melalui Humas Heru suwito menjelaskan, sesuai dengan perarturan, pasien yang masuk dengan status umum tidak bisa mengubah status di tengah jalan. "Jelas tidak bisa, kalau harus merubah status di tengah jalan," jelas Heru.

Ketika ditanya kenapa menahan pasien, Heru mengatakan, yang dilakukan rumah sakit bukan penahanan, melainkan lebih ke prosedural. Karena jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan tidak ada yang bertanggung jawab.

Baca Juga: DPPTK Ngawi Boyong Perwakilan Pekerja Perusahaan Rokok untuk Ikuti Bimtek di Jember

"Kita menahan karena melihat kondisi bayi tidak memungkinkan untuk dibawa, karena bayi itu masih belum sehat dan prematur, jika terjadi meninggal di jalan siapa yang bertanggung jawab," pungkas Heru.(jbr1/yud/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Nekat Ritual di Laut, 10 Warga Jember Meninggal Tersapu Ombak':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO