Pemkab Kediri Canangkan Bulan Bakti Gotong Royong

Pemkab Kediri Canangkan Bulan Bakti Gotong Royong Bupati Kediri Haryanti saat menyerahkan trofi dalam pencanangan bulan bakti gotong royong. foto: arif kurniawan/ BANGSAONLINE

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Sebagai upaya untuk meningkatkan kembali kebiasaan gotong royong di masyarakat, Pemerintah Kabupaten Kediri menggelar Pencanangan Bulan Bhakti Gotong-Royong Masyarakat XIII dan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke 44 Kabupaten Kediri Tahun 2016.

Pencanangan tersebut dilaksanakan pada hari Selasa, (24/5) di Gedung Convention Hall yang ada di kawasan Simpang Lima Gumul. Bupati Kediri dr. Hj. Haryanti Sutrisno hadir dalam pencanangan tersebut.

Baca Juga: Bagikan PTSL di Dua Desa, Pjs Bupati Kediri Imbau Warga Jaga Bidang Tanah Masing-Masing

Dalam sambutannya dr. Hj. Haryanti Sutrisno menjelaskan bahwa pencanangan ini merupakan momentum strategis dalam upaya mendorong gerakan gotong royong masyarakat melalui kegiatan kerjasama dalam berbagai bidang pembangunan serta meningkatkan peran aktif masyarakat dalam pembangunan.

“Saya berharap ke depannya dalam bulan bhakti gotong-royong, kita bisa langsung terjun membantu masyarakat. Sehingga dampak positifnya akan langsung dirasakan oleh masyarakat. Masukan saya, supaya nantinya acara bulan bhakti gotong-royong dapat diselenggarakan di desa terpencil," kata dr. Hj. Haryanti Sutrisno.

Sementara Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kediri Ny. Hj. Rosyidah Masykuri memberikan imbauan kepada kader PKK tentang peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke 44.

Baca Juga: Pemkab Kediri Raih Penghargaan Terbaik Keterbukaan Informasi Publik

“Peringatan ini diharapkan para segenap jajaran tim penggerak PKK secara berjenjang harus mampu meningkatkan kinerja dengan berupaya keras untuk memperkuat peranan kelompok Dasawisma yang merupakan ujung tombak dari PKK,” ujar Ny. Hj. Rosyidah Masykuri. (adv/rif)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO