Usai Isi Bensin, VW Kodok Terbakar di Pucang Sidoarjo

Usai Isi Bensin, VW Kodok Terbakar di Pucang Sidoarjo Bangkai mobil yang terbakar. Foto : catur/bangsaonline

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Mobil VW kodok bernopol AA 7453 AA  yang dikemudikan oleh Ahmad Yazid (55) warga Perum Griya Kuncara Blok K 5 Desa Kemiri Sidoarjo terbakar di jalan raya Jenggolo Pucang Sidoarjo.

Informasi yang diperoleh, mobil VW ini usai melakukan pengisisan Bahan Bakar Minyak (BBM) kemudian berencana akan melanjutkan perjalanan ke Surabaya. Setibanya di lokasi kejadian mobil terbakar.

Baca Juga: Gedung SMPN 4 Sidoarjo Hangus Terbakar

"Saya mau berangkat kerja ke Surabaya, sebelumnya mengisi bahan bakar dulu ketika tiba di perempatan Pucang mesin mobil mati," Kata Ahmad Yazid pada wartawan di rumah sakit DKT Sidoarjo Minggu (25/09). Yazid menambahkan, ia kemudian mencoba menyalakan mesin mobil berkali - kali namun gagal. Bukannya menyala, malah asap hitam keluar dari bodi mesin bagian depan. 

Dalam hitungan detik, api membakar mobil. Posisi Yazid yang masih didalam mobil, membuat panik sejumlah saksi ditempat kejadian. Beruntung, Yazid bisa menyelamatkan diri meski mengalami luka bakar dikedua lengannya.

Korban pun segera dilarikan ke rumah sakit terdekat. Menurut dokter jaga, dr.Ika Kusuma menyatakan, korban hanya mengalami luka bakar ringan."Korban mengalami luka bakar ringan atau Grade 2 A dibagian lengan atau sekitar 2 persen, meskipun ringan namun tetap memerlukan perawatan yang intensif," ujar Ika.

Baca Juga: Kios di Pasar Sepanjang Sidoarjo Terbakar, Tujuh Mobil Damkar Dikerahkan

Petugas Lantas Polres Sidoarjo sendiri langsung melakukan rekayasa lalulintas untuk mengurai kepadatan yang terjadi karena kebakaran mobil tersebut. "Kami sudah lakukan reka yasa lalin agar tidak mengalami kepadatan terutama dari arah Surabaya ke Kota Sidoarjo," ungkap Bripka Jaman Awaludin petugas lantas Polres Sidoarjo.(cat/dio)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO