Ya Allah, Wanita Ini Tewas Berbulan-bulan di Kasur, Sang Anak Hidup Seperti Biasa

Ya Allah, Wanita Ini Tewas Berbulan-bulan di Kasur, Sang Anak Hidup Seperti Biasa Inilah detik-detik terakhir Sharon, saat masih hidup. Foto diupload di facebooknya. foto: repro mirror.co.uk

MUIRHEAD, BANGSAONLINE.com – Seorang ibu, diduga telah meninggal berbulan-bulan lalu, berbaring di tempat tidur, di lantai dua rumahnya, di kawasan di Aldersyde Avenue Troon, Muirhead, Skotlandia, sementara dua putrinya, hidup di lantai satu dengan normal.

Ironis, di dalam rumah itu ditemukan berbagai hewan aneh, misalnya sepasang tarantula, tikus, kelinci, kucing buta dan anjing berkaki tiga.

Seorang tetangga yang tak tahan akan bau busuk, akhirnya melapor ke polisi. Begitu polisi datang, sangat kaget dengan penghuni rumah ini, yaitu hewan-hewan aneh.

Sharon Greenop (46) ditemukan membusuk di tempat tidurnya, sementara putrinya Shayla (19), dan adik Sharon, Lynnette (38), hidup di lantai satu dengan normal seolah tak ada apa-apa.

Rumah ini akhirnya disegel polisi.

Lynnette, berbicara kepada Ayrshire Post, "Saya minta maaf tapi tidak akan ada informasi yang diberikan dari keluarga kami, sampai kita menyadari apa yang sedang terjadi.”

Ketika ditanya apakah kakaknya sudah tewas selama dua bulan lalu, dan dia menjawab: "No comment"

Ketika itu menyala banyak lilin di rumah untuk menutupi bau, dia berkata: "No comment."

Dia sebelumnya menulis pesan di Facebook, “Ini sudah 8-9 hari sejak kematian mendadak kakakku,untuk Mallak atau Shayla Greenop tetap terus tinggal di rumah.”

Shayla, sang anak, baru-baru ini mulai menggunakan nama Mallak.

Sumber: mirror.co.uk