PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Untuk mendukung tingkat kunjungan warga sekitar di kawasan Bangkodir (Bangil kota Bordir ) di Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan, Pemkab Pasuruan pada 2017 sudah menyiapkan anggaran ratusan juta. Dana tersebut rencanakan akan dipergunakan untuk penambahan fasilitas berupa sarana permainan anak.
Kepala Disperindag Ir Edy Suwanto menyampaikan rencana itu ketika dikonfirmasi BANGSAONLINE lewat sambungan telepon. Dana ratusan juta itu tersebut akan dipergunakan untuk penambahan sarana di Bangkodir play ground untuk mendukung tingkat kunjungan masyarakat. Penambahan sarana tersebut di antaranya tempat panjatan, bandulan/sluncur.
Baca Juga: Kadisperindag Pasuruan Berharap Revitalisasi Pasar Cheng Hoo Berjalan Lancar
“Anggaran tersebut dimaksudkan untuk menambahan sarana permainan anak-anak agar bisa lebih kerasan bermain di Bangkodir. Lokasinya rencananya ada di bagian depan,“ jelas mantan Kadishutbun ini.
Dia menambahkan, sejatinya penambahan sarana tempat bermain sudah di ancang-ancang pada 2016 silam. Akan tetapi karena terkendala keterbatasan anggaran, program tersebut baru bisa direaliasasikan pada tahun ini. Delain tempat bermain juga ada bangun pos satpam juga dibangun ruang ATM.
"Tujuannya, dengan adanya ruang ATM, para pengunjung saat berwisata ke Bangkodir lebih mudah mendapatkan fasilitas seperti di Mall atau sawalayan besar di ibu kota. Meraka tidak usah keluar mencari ATM, karena di dalam Bangkodir sudah di lengkapi itu," tambah Edy.
Baca Juga: Maju Pilbup Pasuruan, Rusdi Sutejo Gelar Silaturahmi dengan Ulama dan Tokoh Masyarakat di Bangil
Revitalisasi kawasan Bangkodir diperkirakan akan dimulai pada bulan Mei nanti. Perencanaan sendiri sudah rampung tinggal proses lelang yang akan laksanakan pada April nanti. (psr3/par/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News