BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Uji coba Timnas U19 melawan Persibo Bojonegoro berakhir imbang, Sabtu malam (17/6). Persibo yang hanya berada di Liga 3 Indonesia 2017, ternyata mampu membuat repot Hanis Sanghara Putra dkk. Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro itu, anak-anak asuhan I Putu Gede memaksa Timnas untuk berbagi skor 1-1.
Sejak babak pertama bergulir, Restu Gunawan dkk memberikan perlawanan terhadap Timnas U19. Terbukti, kedudukan sama kuat hingga turun minum. Bahkan, Persibo malah unggul lebih dulu ketika pertandingan berjalan pada menit ke-61. Gawang timnas dibobol oleh Nugroho Fathur sehingga membuat kedudukan 1-0 untuk Persibo.
Baca Juga: Tak Target Juara, AFF U-19 Jadi Ajang Pemanasan Sebelum Piala AFC
Tertinggal, para pemain timnas U19 kian gencar melakukan serangan. Berselang 5 menit dari gol Persibo, Timnas U19 langsung menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak Hanis Saghara. Gol ini menjadi istimewa, karena Hanis merupakan putra asli Bojonegoro.
Di sisa waktu pertandingan, Timnas kian gencar melancarkan serangan. Namun, pertahanan rapat Persibo mampu meredamnya. Hingga pertandingan berakhir, skor 1-1 bertahan.
I Putu Gede mengapresiasi permainan baik anak asuhnya. "Mereka bermain bagus. Hanya saja mereka tidak mampu mengontrol emosionalnya, pemain kami terkena dua kartu merah," tutur Putu Gede.
Baca Juga: Anniversary 97, Persebaya Undang Persibo di GBT, Eko Setyawan: Kita Bawa Pemain Baru
Sementara itu, Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri dalam jumpa persnya mengatakan setelah pertandingan melawan Persibo ini pihaknya akan melakukan evaluasi total. Menurutnya, anak asuhnya bermain buruk dalam laga kali ini.
Dalam pertandingan ini, Sjafri nampaknya masih mencari komposisi terbaik. Sejak awal, ia hanya menurunkan sejumlah pemain lapis dua.
"Ya, kita akan evaluasi. Setelah ini kita akan ujicoba kembali melawan Malang United. Kami berharap para pemain bermain maksimal," katanya. (nur/rev)
Baca Juga: Menang Tipis 0-1 atas Pekanbaru, Persibo Bojonegoro Lolos ke Liga 2
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News