JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Bupati Jombang, Nyono Suharli Wihandoko bersama puluhan anggota komunitas pemilik mobil Yaris membagikan 100 paket makan sahur kepada tukang becak, penjaga SPBU dan warga yang masih bekerja di malam hari, Minggu (18/6/2017) sekitar pukul 02.00 WIB.
Setelah memberikan pengarahan dalam kegiatan Sahur On The Road (SOTR) ini, Bupati Nyono beserta anggota komunitas tersebut berjalan menemui tukang becak yang ada di sekitar stasiun Jombang. Dis analah orang nomor satu di Pemkab Jombang ini membagikan nasi kotak sebagai menu makan sahur. Tak pelak sejumlah abang becak langsung menyantap makanan itu setelah menerima dari bupati.
Baca Juga: Peringat HUT ke-79 RI, Paguyuban Pedagang Pasar Mojoagung Ikuti Gerak Jalan Sayur Balap
“Njenengan sekarang mendapat rezeki untuk makan sahur. Supaya besok ibadah puasanya lancar. Jangan lupa doakan kami dan teman-teman komunitas ini semoga selalu diberi kesehatan, selalu sukses, dan yang belum dapat jodoh dipertemukan jodohnya,” kata Bupati Nyono saat menyapa para tukang becak.
Selanjutnya, komunitas ini berkeliling kawasan kota Jombang untuk membagikan menu makan sahur. Adapun rute perjalanan SOTR itu dimulai dari pendopo Pemkab Jombang, kemudian menuju jalan Wahid Hasyim yang kemudian ke arah utara. Dari arah Jl Wahid Hasyim, rombongan belok kiri di monumen ringin contong ke arah barat.
Selanjutnya, rombongan melewati Jl Abdurrahman Saleh kemudian belok kiri di Jl Brigjend Kretarto dan Jl Cempaka hingga SPBU Mojongapit. Iring-iringan mobil ini kemudian belok kanan ke arah Jl Gus Dur menuju finish di Pendopo Pemkab Jombang.
Baca Juga: Yayasan Wings Peduli Salurkan 5 Ton Beras ke YPTBU Tambakberas Jombang
Dalam beberapa titik di pinggir jalan, rombongan ini sesekali berhenti sebentar untuk membagikan menu santap sahur. Tak hanya itu, beberapa penjual tikar yang tidur di trotoar depan Pasar Citra Niaga (PCN) juga dibangunkan untuk diberi bingkisan makanan.
Menurut Bupati Nyono, kegiatan tersebut merupakan salah satu cara mempererat pertemanan dalam komunitas. Selain itu juga untuk menyalurkan bentuk kepedulian kepada sesama. “Ini merupakan bentuk kepedulian kepada sesama yang sangat positif. Kami terimakasih kepada teman-teman komunitas mobil dan motor atas kegiatan ini. Insyaallah ini barokah karena sangat bermanfaat bagi kita,” tandasnya.
Baca Juga: Shinta Nuriyah Abdurrahman Wahid Buka Bersama PKL dan Yatim Dhuafa di Jombang
Sementara itu, Eko Feriansyah, Koordinator komunitas mobil Yaris mengatakan, pihaknya memang sudah kedua kalinya mengadakan kegiatan serupa. Itu tidak lain untuk menyalurkan sebagian rejeki kepada sesama yang lebih membutuhkan.
“Kita bersyukur masih bisa berbagi kepada sesama. dan semoga kegiatan ini bisa kita laksanakan secara rutin. Tidak lain hanya untuk berbagi,” ucapnya di lokasi kegiatan. (rom)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News