MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Khofifah Indar Parawansah-Emil Elestianto Dardak silaturahmi dengan Jawara NU senior se-Jawa Timur dan perwakilan dari Partai Pendukung-Pengusung di rumah H. Muchid, Jalan Raya Pendopo Agung, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jumat (2/2).
Selain perwakilan dari partai pengusung dan pendukung, juga terlihat tokoh-tokoh Nadlatul Ulama (NU) dan Muslimat Nadlatul Ulamah di antaranya Kiai H Asep Syaifudin Chalim, H. Mujamik, H. Muchid, dan Nyai H Muzadi.
Baca Juga: Ngalap Berkah Lewat Sholawatan di Bangkalan, Khofifah Ajak Warga Tak Golput
Kofifah Indar Parawangsa dan Emil dalam sambutanya di hadapan Barisan Keluarga Besar Ansor dan Para Pendekar menyampaikan permohonan bantuan doa dan sekaligus dukunganya untuk kemenangan dalam Pilgub 2018.
“Semoga sinergitas ini bisa membawa kemenangan, terima kasih kepada semua yang sudah hadir dan kami mohon dukunganya dan bantuan doanya,” ujar Khofifah dan Emil.
Emil menambahkan, sebelum dirinya menjadi Bupati Trenggalek, jabatan yang pernah dipegang yakni menjadi salah satu pimpinan BUMN atau lembaga keuangan di bawah Kementrian keuangan untuk pembangunan infastruktur dari Wilayah Indonesia Barat hingga ujung Papua.
Baca Juga: Gelar Doa Bersama Sambut Kemenangan, Puluhan Ribu Masyarakat Siap Kawal Suara Khofifah-Emil
“Kami sudah pernah membangun jaringan listrik dan penguatan ukuran 500 KV untuk jaringan listik di wilayah Jawa, Lampung dan jaringan pendukung signal palapa ring di Sulawesi, Maluku dan papua,” tambah Emil.
Diinformasikan, dalam kegiatan tersebut hadir juga mantan Wakil Bupati Trenggalek Maksum Ismail dan barisan Keluarga Besar Ansor Jawa Timur. (sof/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News