MALANG, BANGSAONLINE.com - Jambore Kader PKK di hari ke dua ini digelar di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Kamis (19/4). Jambore PPK ini diikuti tidak kurang dari 550 kader PKK seluruh desa dari 33 kecamatan se-Kabupaten Malang.
Sebelumnya, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Malang Hj. Jajuk Rendra Kresna membuka Jambore Kader PKK Tingkat Kabupaten Malang Tahun 2018 di Taman Wisata Wendit Waterpark, Kecamatan Pakis, Rabu (18/4) kemarin.
Baca Juga: Buka Rakor PKK, Plt Bupati Malang: Sarana Tepat untuk Sharing
Dalam sambutannya, Jajuk Rendra Kresna berharap, jambore kader PKK ini menjadi sarana pembelajaran dan berbagi pengalaman dalam melaksanakan tugas PKK di daerah masing-masing. Selain itu akan terbangun kerjasama, kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi antar kader dan anggota PKK se-Kabupaten Malang.
"Jambore Kader PKK, merupakan sarana untuk meningkatkan kapasitas diri Kader PKK yang memiliki tugas dalam proses pembangunan sebagai mitra pemerintah. Sehingga tidak dapat dipungkiri bahwa peran kader PKK ini tidak lagi dipandang sebelah mata," ucap Jajuk.
Selaku ketua PKK ia berharap, melalui jambore PKK ini bisa semakin kompak dan bertambah semangatnya dalam melaksanakan program kerja.
Baca Juga: Ibu-Ibu PKK Kecamatan Klojen Diberi Wasbang tentang Bahaya Radikalisme
"Karena ke depan tantangan kerja kita semakin berat, serta tanggung jawab yang diberikan juga semakin besar," tegasnya.
Untuk menambah semangat para kader PKK dalam jambore ini, secara khusus nantinya para pemenang akan mendapatkan reward.
"Melalui fragmen ini, saya berharap peserta mampu menyampaikan apa yang menjadi visi misi pemerintah pusat maupun daerah serta potensi daerahnya masing-masing," tandasnya.
Baca Juga: Kader PKK Berjasa dan Lama Mengabdi Terima Piagam Penghargaan dari Wali Kota Malang
Jajuk juga akan memberikan rewards berupa piala dan uang pembinaan. Dengan harapan para peserta juga mampu menampilkan kemampuannya melalui fragmen ini.
Adapun pemenang untuk Jambore PKK tahun ini :
1. Juara 1 ( Kecamatan Kepanjen)
Baca Juga: Jajuk Rendra Kresna Buka Bimtek dan Pelatihan Kader PKK di Desa Segaran
2. Juara 2 ( Kecamatan Ngajum)
3. Juara 3 ( Kecamatan Ampelgading)
4. Juara Harapan 1 (Kecamatan Wagir)
Baca Juga: Penuhi Janji Bupati, Jajuk Rendra Kresna Santuni Yatim Piatu
5. Juara Harapan 2 (Kecamatan Pujon)
6. Juara Harapan 3 (Kecamatan Jabung)
Nantinya para pemenang Jambore Kader PKK ini akan diikutsertakan pada Jambore Kader PKK tingkat provinsi, dengan menyesuaikan dan menyingkronkan lagi apa yang sudah ada. (thu/ian)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News