Gandeng Komunitas Trail, Polisi di Kediri Deklarasi Tolak Hoax

Gandeng Komunitas Trail, Polisi di Kediri Deklarasi Tolak Hoax Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi bersma ketua KTK saat kerja bakti di Lereng Gunung Wilis, Kediri. foto: ARIF K/ BANGSAONLINE

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Setelah sebelumnya menggandeng para santri dan GP Ansor, kini Polres Kediri Kota menggandeng Komunitas Trail Kediri (KTK) mendeklarasikan tolak hoax dan ujaran kebencian.

Pembacaan deklarasi yang dilakukan di lapangan desa Petok Kecamatan Mojo ini diikuti sedikitnya 450 pecinta trail dari berbagai daerah.

Baca Juga: Cegah Judol, Ponsel Anggota Polres Kediri Kota Mendadak Diperiksa

Kapolres Kediri Kota AKBP Anthon Heriyadi mengatakan, deklarasi anti hoax ini akan terus dilakukan bersama dengan berbagai komunitas. "Beberapa waktu lalu, kami deklarasi dengan santri, GP Ansor, kalangan jurnalis. Kali ini bersama dengan penghobi trail," ujarnya.

Selain mengadakan deklarasi anti hoax, kata Kapolres, pihaknya juga mengarahkan para penghobi trail ini untuk kegiatan positif. Yakni, sambil ngetrail sambil menggelar bhakti sosial (Baksos). "Kita arahkan para penghobi trail ini untuk kegiatan positif. Salah satunya masih dalam rangka hari bhayangkara, kita ajak mereka baksos," jelasnya.

Sementara itu, ketua KTK Slamet Budiono mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk lain kegiatan para penghobi trail, agar tidak hanya trek-trekan di jalan. Sehingga, juga bermanfaat bagi orang lain, terutama jalur yang sering dilewati. "Mohon doa dan dukungannya, agar kami selalu bisa memberi manfaat bagi mereka," ujanya.

Baca Juga: OTK Penantang Duel Kabag Ops Polres Kediri Kota Diamankan, Ternyata Menderita Gangguan Jiwa

Masih kata Slamet yang juga menjabat sebagai wakil direktur PT. Gudang Garam Tbk ini, dalam baksos kali ini, pihaknya bersama Polres dan dibantu Senkom kerja bakti dan membangun saluran irigasi di lereng Gunung Wilis.

"Selain membangun irigasi, kami juga bagi-bagi sembako untuk warga kurang mampu di lereng Gunung Wilis," ujarnya.

Untuk diketahui, kegiatan Baksos tersebut juga diikuti oleh Kapolres Blitar kota AKBP. Adewira Negara Siregar yang juga ikut ngetrail menyisiri lereng Gunung Wilis. (rif/rev)

Baca Juga: Kawal Anggota DPR RI, Kabag Ops Polres Kediri Kota Ditantang Duel OTK

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO