PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka melestarikan kuliner dan jajanan tradisional, Pemerintah Kabupaten Ponorogo, Minggu (21/4), menggelar event festival Jajanan Khas Ponorogo, di Atrium PCC Mall. Dalam festival itu disajikan berbagai jenis jajanan tradisional yang ada di 21 kecamatan di Ponorogo.
Bupati Ipong Muchlissoni yang membuka acara tersebut secara langsung juga berkesempatan meninjau stan-stan jajanan yang ada. Nampak hadir juga dalam acara tersebut, Wabup Sudjarno, OPD, serta Camat se-Ponorogo.
Baca Juga: Relokasi Dampak Tanah Gerak di Ponorogo, Gubernur Khofifah Resmikan 56 Huntara
Kepala Dinas Pariwisata Ponorogo Slamet Lilik Rahardjo mengatakan, event jajanan khas Ponorogo pertama kali diselenggarakan guna untuk melestarikan kebudayaan jajanan tradisional khas Ponorogo yang sudah ada dan dibuat oleh masyarakat dari dahulu.
Kegiatan ini juga untuk memperkenalkan khususnya generasi penerus, agar keberadaan kue tradisional ini tidak hilang dari peredarannya, sekaligus menarik perhatian wisatawan yang hobi kuliner.
"Dengan terus dipertahankan, keberadaan kue tradisional ini dapat menambah pemasukan bagi masyarakat dan produk produk unggulan di setiap kecamatan melalui PKK," kata Slamet.
Baca Juga: Gubernur Khofifah Apresiasi Kirab Budaya Grebeg Tutup Suro di Ponorogo
Bupati Ipong Muchlissoni menjelaskan, dengan digelarnya event ini menjadi bukti dalam melestarikan budaya kuliner yakni jajanan khas Ponorogo.
"Event ini merupakan aset kearifan lokal yang akan terus dipertahankan. Dengan tetap dilestarikannya jajanan tradisional ini secara otomatis dapat juga mendongkrak pendapatan masyarakat yang bergerak dalam UMKM khususnya di bidang jajanan tradisional," kata Bupati.
Sebagai daerah tujuan wisata, tentunya keberadaan jajanan tradisional ini bisa diperkenalkan juga kepada wisatawan yang datang. Banyak produk jajanan khas Ponorogo yang bisa menjadi daya tarik wisatawan di antaranya kue cucur, jenang grendul, berbagai macam kripik, dan masih banyak lagi lainnya. (nov/ian)
Baca Juga: Bupati Ponorogo akan bangun Museum Peradaban di Kawasan Monumen Reog
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News