SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Karena ban pecah, sebuah truk colt diesel nopol B 9488 KCC terguling di Jalan Raya Trosobo, Kecamatan Taman, Jumat (26/7). Beruntung, si sopir yang bernama Fajar Mata Dirgantara (34) warga Desa Sidomojo, Kecamatan Krian, selamat dalam kejadian tersebut.
Dari informasi yang dihimpun, kejadian bermula saat kendaraan yang mengangkut minuman itu melaju dari arah Barat ke Timur. Saat sampai di lokasi kejadian, tiba-tiba roda belakang bagian kiri pecah.
Baca Juga: Mahasiswi Sidoarjo Tewas Usai Dihatam KA GBMS di Perlitasan Tanpa Palang Pintu
"Tepatnya di dekat Perum Sidodadi, Kecamatan Taman," terang Aiptu Amin Satlantas BM Polresta Sidoarjo, Jumat (26/7).
Akibat pecahnya ban, sopir pun tak mampu mengendalikan laju kendaraan hingga terguling di jalan raya. Beruntung setelah kejadian sopir masih bisa menyelamatkan diri.
"Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materil saja," tambahnya.
Baca Juga: Pengemudi Ojol Tewas Terlindas Truk di Simpang Tiga Pawindo Krian Sidoarjo
Namun akibat peristiwa ini, arus lalu lintas menuju Surabaya juga sempat tersendat karena truk tersebut terguling di tengah jalan.
Tak lama berselang, polisi tiba di lokasi kejadian dan membantu mengevakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan. Arus kembali normal setelah polisi membantu mengatur lalu lintas.
Amin mengimbau kepada masyarakat agar selalu rutin memeriksa kendaraan sebelum digunakan. "Hal itu akan meminimalisir kecelakaan yang diakibatkan kerusakan mesin maupun perlengkapan kendaraan," tuturnya. (cat/rev)
Baca Juga: Diduga Mengantuk, Sopir dan Kernet Truk Tewas Usai Tabrak Kendaraan di Tol Sidoarjo
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News