Kunjungi Stasiun Meteorologi, Khofifah Berharap Masyarakat Bisa Akses Informasi Cuaca Lebih Sering

Kunjungi Stasiun Meteorologi, Khofifah Berharap Masyarakat Bisa Akses Informasi Cuaca Lebih Sering Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat berkunjung ke Stasiun Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Kelas I Juanda, Sidoarjo, Senin (2/9). foto: istimewa/ bangsonline.com

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Untuk mengetahui secara dekat realtime kondisi cuaca, khususnya soal tingginya gelombang laut, curah hujan yang terjadi di Jawa Timur, dan estimasi cuaca ekstrim, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berkunjung ke Stasiun Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Kelas I Juanda, Sidoarjo, Senin (2/9).

Didampingi Kepala BPBD Jatim Subhan Wahyudiono, dan Kepala Dinas ESDM Setiajid, mantan Menteri Sosial RI itu ingin melihat mekanisme kerja Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kelas I Juanda.

(Gubernur Khofifah masuk padasalah satu ruang stasiun Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Kelas I Juanda, Sidoarjo, Senin (2/9). foto: istimewa/ bangsaonline.com)

Gubernur Khofifah ingin terbangunnya koneksitas terkait informasi-informasi yang berguna bagi masyarakat baik terkait meteorologi, klimatologi maupun geofisika.

"Dengan teknologi yang dimiliki BMKG, diharapkan masyarakat bisa mengakses informasi lebih sering, realtime dan menjadi bagian dari kewaspadaan dan antisipasi bersama terhadap kondisi perubahan iklim," ujarnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO