Warga Dua Desa di Kediri Resahkan Bau Tumpukan Karung Berisi Limbah Beracun

Warga Dua Desa di Kediri Resahkan Bau Tumpukan Karung Berisi Limbah Beracun Warga pasang spanduk protes atas bau menyengat limbah bahan beracun.

KEDIRI, BANGSAOLINE.com - Warga Desa Ngreco Kecamatan Kandat dan Desa Maesan, Kecamatan Mojo, ,  sejak beberapa hari ini resah. Hal itu dipicu oleh bau menyengat dari tumpukan karung yang berisi meterial kimia yang digunakan uruk dan penahan tanggul sungai.

Data yang diperoleh BANGSAONLINE.com menyebutkan, bahwa tumpukan material di dalam karung yang dijadikan urukan bekas galian di Desa Ngeco, Kecamatan Kandat dan penahan tanggul sungai di Desa Maesan Mojo itu ternyata berisi dan termasuk kategori Bahan Beracun dan Berbahaya (B3).

Baca Juga: Kota Kediri Jadi Tuan Rumah Gebyar Hateri Ke-39, Pj Zanariah Buka Rakor Persiapan

Hal tersebut dapat dipastikan setelah ada pemeriksaan sampel dari Dinas Lingkungan Hidup di Desa Ngeco, Kandat.

Tapi, Dinas Lingkungan Hidup belum bisa melakukan tindakan lebih lanjut terkait limbah tersebut, masih menunggu masalah ini selesai diproses oleh pihak berwajib.

Setelah ramai diberitakan di media, pihak Desa Ngeco, Kecamatan Kandat sendiri langsung memasang papan larangan yang dipasang di tembok sebelah barat Kantor Desa Ngreco.

Baca Juga: Pj Wali Kota Zanariah Harap PGRI Kota Kediri Semakin Solid Majukan Mutu Pendidikan

Kepala Dinas Lingkungan Hidup , Putut Agung Subekti, dan beberapa stafnya sudah melakukan sidak limbah di Desa Ngreco, Kandat, Kediri. Namun pihak DLH belum bisa melakukan langkah apapun karena harus menunggu proses hukum yang ditangani pihak kepolisian.

DLH sendiri menilai ada kesamaan tampilan fisik dan bau tajam yang muncul dari limbah di Desa Ngreco Kecamatan Kandat dan Desa Maesan Kecamatan Mojo.

Sementara itu, Plt. Kadis Kominfo ,, belum bisa ditemui untuk dikonfirmasi. "Kantor lagi kosong, Mas. Datang hari Kamis saja karena hari Selasa dan Rabu, libur Natal," kata staf perempuan di meja resepsionis Kantor Dinas Kominfo,  Senin (23/12/2019). (kdr1/dur)

Baca Juga: Pj Wali Kota Kediri Beri Arahan ke Peserta Uji Kompetensi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kediri ke-1220 di Pendopo Panjalu Jayati':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO