TUBAN, BANGSAONLINE.com - Tim Kecamatan Tambakboyo akhirnya keluar sebagai juara turnamen sepak bola pada piala Bupati Tuban Cup ke IV 2019.
Tambakboyo menjadi juara setelah menggunduli Kecamatan Merakurak dengan skor telak 4-0 di laga final yang digelar di Stadion Bumi Wali Kelurahan Gedungombo, Kecamatan Semanding, Sabtu (28/12) malam.
Baca Juga: Masyarakat Keluhkan Tingginya Denda Tilang yang Dijatuhkan PN Tuban, Tertinggi Rp750 ribu
Camat Tambakboyo, Bredy yang juga sebagai Pembina Tim bersyukur dapat memenangkan laga krusial itu. Sebab, diakuinya awal-awal pertandingan berlangsung sengit. Namun, ia lega setelah timnya berhasil mencetak gol melalui M Ilhamul Iryas pada menit 43. Hingga skor 1-0 berakhir ada bapak pertama usai.
"Memasuki babak kedua, kesebelasan Kecamatan Merakurak yang mengenakan kostum merah terus digempur oleh tim lawan. Hingga akhirnya, Tambakboyo berhasil menambah gol dicetak Andriyanto pada menit 60," imbuhnya.
Meski unggul 2-0 tim Tambakboyo masih terus menggempur pertahanan Merakurak. Hasilnya, Tambakboyo mendapatkan hadiah penalti setelah pemain Merakurak melakukan pelanggaran di daerah terlarang pada menit 74. Pemain nomor punggung 5 Ahmad Faris sukses sebagai algojo dan merubah kedudukan menjadi 3-0.
Baca Juga: Penyidik Satreskrim Polres Tuban Mulai Periksa Korban Dugaan Penggelapan Dana BMT AKS Bancar
Sedangkan gol penutup Tambakboyo dicetak Andriyanto pada menit 78. Skor 4-0 berakhir hingga pertandingan babak kedua usai.
"Alhamdulillah tim kami selama tiga event ini stabil. Pada bupati cup II meraih juara 2, bupati cup ke III juara 3, dan hari ini kami keluar sebagai juara 1 dan tak terkalahkan sepanjang laga," beber Bredy.
Baca Juga: Warga Resah Kawasan GOR Tuban Marak Aksi Maling Motor dan Helm
Sementara itu, Bupati Tuban H Fathul Huda setelah menyerahkan piala memberikan apresiasi karena turnamen ini berjalan lancar. Ia juga mengucapkan selamat kepada Tim Tambakboyo yang sudah memenangkan Piala Bupati ke IV ini.
Ia berharap, ke depan ajang ini bisa dimanfaatkan untuk mencari bakat dan talenta atlet-atlet potensial, khususnya dalam olahraga sepak bola. "Semoga dengan fasilitas yang ada ini bisa menambah semangat para atlet untuk terus berprestasi," harap bupati lulusan Ponpes Bahrul Ulum Jombang ini.(gun/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News