Gerindra Gresik Optimis Rekom DPP Jatuh ke Duet Qosim-Alif

Gerindra Gresik Optimis Rekom DPP Jatuh ke Duet Qosim-Alif Ketua DPC Gerindra Gresik Asluchul Alif dan Sekretaris Asikin Harianto menunjukkan surat DPD Gerindra Jatim. foto: ist.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Sekretaris DPC Gerindra Gresik, Asikin Harianto mengungkapkan, bahwa DPD Gerindra Jatim memberikan lampu hijau terhadap duet Ketua DPC PKB Gresik Moh. Qosim dan Ketua DPC Gerindra Gresik Asluchul Alif untuk menjadi pasangan calon di Pilbup Gresik 2020.

Sinyal positif itu ditunjukkan saat DPD Gerindra Jatim menggelar rapat pimpinan daerah (Rapimda), Sabtu (14/3). "Jadi, DPD setuju duet Qosim-Alif," ujar Asikin kepada BANGSAONLINE.com, Minggu (15/3).

Karena itu, Asikin yakin DPP juga mengamini keputusan DPD. "Kami optimis 99 persen, DPP akan menurunkan rekom untuk duet Qosim-Alif di Pilbup Gresik 2020," terang Asikin.

Asikin juga mengungkapkan, bahwa pengurus akar rumput juga menghendaki duet Qosim-Alif terwujud. "Namun kemauan elit politik beda denga realita arus bawah," tegas Asikin tanpa mau menjelaskan maksud elit politik mana yang beda dengan arus bawah.

Namun demikian, Asikin sangat yakin bahwa kerja keras Gerindra Gresik untuk menduetkan pasangan Qosim-Alif akan terwujud. "Insya Allah, mohon bantuan doanya," terangnya.

Ia menegaskan, bahwa Gerindra Gresik tak menghendaki adanya calon tunggal di Pilbup Gresik. "Saya berharap ada lebih dari satu pasangan calon yang muncul. Sehingga, ada kompetisi yang demokratis, sehingga masyarakat mendapatkan pemimpin yang dikehendaki," pungkasnya. (hud/rev)