Di Kota Batu, Ada Pekerja Bangunan Terkonfirmasi Positif Corona

Di Kota Batu, Ada Pekerja Bangunan Terkonfirmasi Positif Corona Peta persebaran Covid-19 di Kota Batu.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Kasus konfirm positif Corona atau di terus bertambah. Hingga Rabu (29/4) malam, diketahui ada 4 orang yang sudah terkonfirmasi positif .

Kali ini, pasien nomor empat yang bekerja di sebuah bangunan perumahan Junrejo terkonfirmasi positif Corona. Laki-laki ini, kini dilarikan ke rumah sakit Karsa Husada guna menjalani perawatan.

Baca Juga: Gelar Sosialisasi Pemungutan, Hitung dan Rekapitulasi Suara, Ini Harapan KPU Kota Batu

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan M. Chori membenarkan, jika satu pasien yang baru masuk ke RS Karsa Husada terkonfirmasi Positif Corona.

"Iya betul, ada salah satu pekerja bangunan di salah satu perumahan di Junrejo yang kondisi kesehatannya kurang sehat dengan gejala batuk dan pilek," kata M. Chori saat dihubungi, Rabu (29/4) malam.

Terdeteksinya virus Corona pada pekerja itu diketahui setelah yang bersangkutan berobat di Puskesmas Junrejo dan dilakukan rapid test, ternyata hasilnya reaktif positif.

Baca Juga: Beberkan Manfaat Car Free Day, Pj Wali Kota Batu Borong Dagangan UMKM untuk Panti Asuhan

"Saat ini yang bersangkutan sudah dirawat di RS Karsa Husada," jelasnya.

Ia juga menyampaikan ada satu korban Pasien dalam Pemantauan (PDP) asal Songgokerto, Kecamatan Batu yang meninggal dunia setelah menjalani perawatan.

Baca Juga: Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada 2024, Polres Batu dan Tim Gabungan Gelar Patroli Skala Besar

"Yang bersangkutan pasien baru masuk rumah sakit tadi malam, dengan kondisi pneumonia berat, sehingga masuk katagori PDP. Kebetulan pasien memiliki riwayat pneumonia dan ada riwayat perjalanan ke Malang, serta sudah berusia sepuh hampir 80 tahun," terangnya.

Melihat kondisi pasien, maka oleh Tim Dokter langsung dilakukan swab, namun hasil swab belum keluar dan yang bersangkutan meninggal dunia. Selanjutnya demi keamanan dan keselamatan bersama, maka pemulasaraan jenazah dilakukan dengan protokol .

Terkait Corona, Sebelumnya tiga hari lalu, kata dia, ada warga yang terkonfirmasi positif corona (). Ternyata selama ini ia tidak pernah pergi kemana-mana. Tetapi ia sebelumnya masuk Pasien Dalam Pantauan (PDP). Akibat terpapar Corona, Tim satgas covid -19 kota Batu sekarang masih menelusuri, siapa saja pernah yang pernah kontak dengan pasien.(asa)

Baca Juga: Pj Wali Kota Batu Tinjau Perbaikan Stadion Brantas dan GOR Gajah Mada

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Dengan Santainya, Maling Gasak Motor Karyawan Pabrik di Kota Batu':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO