Tak Kunjung Dapat Pekerjaan, Pria di Kediri Teriak-teriak Histeris

Tak Kunjung Dapat Pekerjaan, Pria di Kediri Teriak-teriak Histeris Agus Yudianto saat dibawa ke Mako Satpol PP Kota Kediri. (foto: ist.)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Agus Yudianto (46), warga Kelurahan Pakunden, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo, tiba-tiba berteriak hiteris di kawasan Jalan Hayam Wuruk, . Agus pun dilaporkan ke Satpol PP dan diamankan.

Informasi yang dihimpun, lelaki ini datang ke bermaksud untuk mencari pekerjaan. Lantaran tak kunjung mendapat pekerjaan, diduga Agus jadi bingung dan stres, lalu berteriak-teriak tak karuan. Kondisi ini mengganggu warga sehingga dilaporkan ke Satpol PP. 

Baca Juga: Soal Indonesia Emas 2024, Vinanda-Qowim Siapkan Program Smart Living dan Lingkungan Berkelanjutan

Kabid Trantibum Satpol PP , Nur Khamid, menjelaskan bahwa peritstiwa itu terjadi Minggu (31/5) dini hari sekitar pukul 01.45 WIB. "Saat anggota Satpol PP sedang berpatroli rutin, tiba-tiba ada aduan masyarakat bahwa ada seorang laki-laki diduga ODGJ berteriak-teriak dan keberadaan mengganggu," jelas Khamid.

"Anggota langsung ke lokasi dan mengamankan yang bersangkutan ke mako, guna penanganan awal," katanya.

Setelah dilakukan pendataan, didapat keterangan bahwa Agus sudah berada di selama 1 bulan. Sebenarnya, Agus ingin mencari pekerjaan di .

Baca Juga: ODGJ pun di Kota Kediri Kini Haru Miliki KTP-El, Begini Kisah dan Caranya Petugas Perekaman

"Dia datang ke Kediri dengan menumpang kendaraan umum. Tujuan mencari pekerjaan, namun selama di belum mendapat pekerjaan. Akhirnya bingung dan berteriak teriak," pungkas Nur Khamid.

Sampai berita ini dikirim, Agus Yudianto masih berada di Mako Satpol PP . Untuk penanganan lebih lanjut, Satpol PP akan sinergi dengan instansi terkait. (uji/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan Warnai Peringatan Hari Bumi dan Hari Air Dunia di Kota Kediri':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO