Cegah Penularan Covid-19, Kapolres Pamekasan Bagikan Masker ke Pengguna Jalan Raya

Cegah Penularan Covid-19, Kapolres Pamekasan Bagikan Masker ke Pengguna Jalan Raya Kapolres Pamekasan bersama PJU Polres Pamekasan sedang membagikan masker ke salah satu pengguna jalan raya.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Kapolres Pamekasan beserta PJU membagikan masker kepada para pemakai jalan raya untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pamekasan, Rabu (08/07/20) sore.

Pembagian masker dilakukan di 4 titik, yakni di perempatan Bina Marga di Jalan Jokotole, pertigaan Cemerlang Jalan Trunojoyo, di pertigaan Cokroatmojo, dan di pertigaan Goyang Lidah Jalan KH. Agussalim Pamekasan.

Baca Juga: Dukung Ketahanan Pangan di Indonesia, Polres Pamekasan Tanam Bibit Jagung

Kapolres Pamekasan AKBP Djoko Lestari mengungkapkan, pembagian masker untuk para pengguna jalan raya ini sebagai bentuk kepedulian Polri demi pencegahan penularan Covid-19 di Kabupaten Pamekasan.

"Karena kita lihat masih banyak para pengguna jalan yang masih belum menggunakan masker," ujar Kapolres Pamekasan, Rabu (08/07/20) sore.

AKBP Djoko Lestari juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu disiplin dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19 untuk memutus mata rantai penyebaran virus yang sampai saat ini belum ada vaksinnya.

Baca Juga: Sukseskan Program Presiden Prabowo, Polda Jatim Datangi Polres Pamekasan

"Dengan disiplin yang tinggi, kita bisa terlepas dari pandemi yang mematikan, karena disiplin merupakan vaksin terampuh dalam memerangi Covid-19," ujarnya.

"Tetap jaga jarak, jangan berkerumun, selalu cuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir serta pakai masker," pesan Djoko. (yen/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO