Kapolres dan Wali Kota Probolinggo Tebar Ribuan Bibit Ikan Nila di Kali Wirosecang

Kapolres dan Wali Kota Probolinggo Tebar Ribuan Bibit Ikan Nila di Kali Wirosecang Kapolres Probolingg Kota, AKBP Ambariyadi dan Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin sedang menebar ribuan benih ikan nila di Kali Wirosecang.

KOTA PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com – Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Ambariyadi dan Wali Kota Hadi Zainal Abidin menebar ribuan benih ikan nila di Kali Wirosecang Kampung Tangguh Semeru Kelurahan Wiroborang, Kecamatan Mayangan.

“Kita berharap dengan bantuan benih ikan nila ini menjadi spirit dan semangat gotong royong bagi warga setempat,” ujar Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Ambariyadi usai menebar benih ikan nila, Kamis (9/7).

Baca Juga: Bawaslu Limpahkan Berkas Dugaan Money Politic ke Polres Probolinggo Kota

Dengan adanya bantuan benih ikan nila tersebut, masyarakat juga diharapkan lebih kompak membersihkan lingkungannya. “Nanti kalau ikan nila itu sudah besar, masyarakat bisa memanen dan menikmatinya sendiri,” tandasnya.

Wali Kota Probolinggo, Habib Zainal Abidin menjelaskan, Kali Wirosecang itu awalnya kumuh dan menimbulkan beragam bau. Namun berkat kekompakan warganya, kali itu sekarang menjadi bersih.

“Kali ini dulunya kumuh, namun berkat kekompakan warganya kali itu jadi bersih,” katanya.

Baca Juga: Diduga Cemburu, Pukul Kawan Istri, Oknum Polisi Dilaporkan ke Polres Probolinggo Kota

Melihat kondisi Kali Wirosecang yang kini berubah, wali kota berharap kali itu menjadi inspiratif bagi masyarakat lainnya. Terutama masyarakat yang permukimannya dibatasi oleh sungai. (prb1/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO