Tegakkan Protokol Kesehatan, Pemkot Pasuruan Gelar Operasi Gabungan Skala Besar

Tegakkan Protokol Kesehatan, Pemkot Pasuruan Gelar Operasi Gabungan Skala Besar Petugas gabungan sedang melaksanakan apel kesiapan di halaman Mako Polres Pasuruan Kota. foto: kominfo

KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kota (Pemkot) bersama Polres, Kejari, Kodim 0819 Pasuruan, dan Subdenpom V/3-4 Pasuruan menggelar berskala besar pada Sabtu (8/8/2020) malam.

Plt. Asisten II Pemkot Pasuruan Kokoh Arie Hidayat yang juga Kepala Dinas Kominfo menyampaikan, patroli ini merupakan upaya Pemerintah Kota Pasuruan dalam menegakkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Pasuruan.

Baca Juga: Raih Penghargaan Kota Informatif, Pemkot Pasuruan Buktikan Komitmen Wujudkan Kota Terbuka

Patroli melibatkan sebanyak 150 lebih personel. Tiga titik lokasi yang disasar berada di Jalan Pahlawan, Jalan Panglima Sudirman, dan Jalan Sultan Agung. Patroli gabungan dimulai pukul 20.00 dan berakhir pada pukul 23.00 WIB.

Sebelum memulai , seluruh unsur yang terlibat hadir terlebih dahulu berkumpul di Mako Polres Pasuruan Kota untuk melaksanakan apel kesiapan.

Baca Juga: Peringati Hari Pahlawan, Pemkot Pasuruan Gelar Upacara

(Petugas sedang mendata salah satu warga)

Hadir dalam apel, Asisten Pemerintahan, Kepala Badan Kesbangpol, Kepala Satpol PP, dan Kepala Dinas Perhubungan. Setelahnya, tim bergerak menuju ke alun-alun untuk menyampaikan imbauan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan.

Dari alun-alun, bergerak menuju ke arah pelabuhan. Tepat di sekitar warung kopi giras, beberapa pengunjung diharuskan melakukan pengecekan suhu badan dan pemeriksaan kelengkapan surat-surat kendaraan. 

Baca Juga: Kota Pasuruan Perkuat Komitmen Antikorupsi lewat Sosialisasi dan Pakta Integritas DPRD

Bagi kendaraan yang tidak lengkap dilakukan tilang. Selain itu, bagi pengunjung warung yang tidak membawa dan menggunakan masker diberi sanksi push up. Rata-rata pengunjung yang tidak bermasker didominasi usia muda.

Setelah itu, bergerak menuju Stadion Untung Suropati, Jalan Sultan Agung, Jalan Lingkar Selatan, dan kemudian kembali ke Mako Polres Pasuruan Kota. Selama berlangsung rangkaian kegiatan ini, situasi berjalan dengan lancar, aman, dan terkendali. (par/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Heboh, Bayi Diduga Hasil Hubungan Gelap Ditemukan Warga Kota Pasuruan di Saluran Irigasi Sawah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO