Kepala Dispendukcapil Jember: Pendopo Express Jangan Ikut-Ikut Pilkada

Kepala Dispendukcapil Jember: Pendopo Express Jangan Ikut-Ikut Pilkada Pendopo Express. (foto: ist).

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Jember meminta Pendopo Express untuk fokus terhadap pelayanan masyarakat dan tidak ikut menjadi tim sukses salah satu paslon. Hal ini ditegaskan oleh Kepala Dispendukcapil Kabupaten Jember, Isnaini Dwi Susanti, Senin (14/9/2020).

Ia mengatakan bahwa Pendopo Express dibentuk untuk memastikan dokumen pendudukan sampai ke tangan masyarakat secara langsung dan tepat, bukan untuk ikut-ikutan dalam kontestasi Pilkada 2020. "Kita imbau semua terlayani, dan agar tidak ikut-ikut dalam pilkada," ujarnya.

Baca Juga: Gelar Patroli, Satpol PP Jember Pastikan Tempat Hiburan Malam Tak Beroperasi saat Ramadan

Santi-sapaannya menjelaskan, selain mengirimkan adminduk, Pendopo Express ini juga membantu dalam pengiriman bantuan sosial. Namun dalam pengiriman bansos ini, dia mengingatkan agar petugas tidak mengarahkan penerima ke salah satu calon.

"Biarkan masyarakat memilih sendiri pemimpin yang berkontestasi dalam pilkada. Ini kan pesta demokrasi, maka harusnya masyarakat supaya bisa memilih secara jujur dan adil sesuai pilihannya," imbuhnya.

Menurutnya, petugas Pendopo Express cukup mengantarkan dokumen adminduk ke masyarakat, tanpa menyampaikan pesan-pesan titipan paslon.

Baca Juga: Sambut Ramadan, Pj Gubernur Jatim Gelar Pasar Murah di Jember

Santi yakin, semua paslon pasti menginginkan petugas Pendopo Express baik yang berstatus sebagai ASN maupun PTT di lingkungan Pemkab Jember dapat bersikap netral untuk fokus memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

"Pendopo Express ini biar fokus pada tupoksinya dan tidak boleh pro ke mana-mana, sehingga pelayanan juga bisa lebih maksimal," tutupnya. (jbr1/yud/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO