NGAWI, BANGSAONLINE.com - Demi menekan angka penyebaran Covid-19, jajaran TNI-Polri rutin menggelar operasi yustisi protokol kesehatan, seperti yang dilakukan di depan Pasar Walikukun Ngawi, Senin (4/1/2021).
Operasi gabungan dengan sasaran warga yang beraktivitas di luar rumah tanpa menggunakan masker tersebut dimulai pada pagi hari sekitar pukul 07.30 WIB hingga pukul 10.00 WIB.
Baca Juga: SP3 Kasus Dugaan Malapraktik Dokter Gigi yang Tewaskan Wanita di Ngawi Tuai Aksi Demo
"Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan warga masyarakat dalam beraktivitas di luar rumah dengan tetap memakai masker serta menghindari kerumunan," jelas Kapten Cba Ahmad Mubangit, Danramil Widodaren.
"Dengan menggelar operasi secara rutin dapat menyadarkan masyarakat akan pentingnya memakai masker dan menghindari kerumunan," sambungnya.
Pada operasi tersebut, petugas mendapati sejumlah warga yang melintas maupun yang berada di dalam area Pasar Walikukun melanggar protokol kesehatan, dan mereka harus menerima sanksi sosial dari petugas, yakni mulai dari push up, menyanyikan lagu Indonesia Raya, hingga melafalkan Pancasila.
Baca Juga: Cegah PMK, Bhabinkamtibmas dan Dinas Perternakan Gelar Penyemprotan Disinfektan di Keraskulon Ngawi
Sementara itu, Kristianto, pelanggar protokol kesehatan mengaku kapok setelah mendapatkan sanksi sosial dari petugas.
"Saya sebenarnya membawa tetapi tadi lupa memakai jadi kena sanksi. Selanjutnya saya akan disiplin memakai masker," kata Kristianto. (nal/zar)
Baca Juga: Satgas Pangan Polres Ngawi Cek Stok Daging Sapi dan Pantau Kondisi PMK
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News