PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Sejumlah anggota DPRD Kabupaten Malang terpaksa harus “balik kucing” saat melakukan kunjungan kerjanya (kunker) di Kantor DPRD Kota Probolinggo. Pasalnya, saat kunker tersebut, tak ada satu pun anggota dewan yang menemuinya. Kantor wakil rakyat itu terlihat sepi.
“Tadi memang ada kunker dari DPRD Kabupaten Malang,” ujar Kasubbag Kantor DPRD Kota Probolinggo Dwi Putranto kepada wartawan, Selasa (16/3/2021).
Baca Juga: Belasan Wartawan Datangi Kantor DPRD Kota Probolinggo, Ada Apa?
Menurut dia, dewan yang melakukan kunker itu dari Komisi 3 dan 4. Mereka datang sekitar pukul 09.30 WIB dan langsung balik sekira pukul 10.00 WIB.
“Kunker anggota DPRD Kabupaten Malang memang sudah ada agenda sebelumnya,” katanya.
Namun begitu mereka datang tidak satu pun anggota atau pimpinan yang menemuinya. Menurut Dwi, meski kedatangan mereka tidak ditemui oleh anggota DPRD setempat, namun sekwan sudah mencatatnya secara tertulis apa yang menjadi agenda mereka.
Baca Juga: Berantas Rokok Ilegal, Bea Cukai Probolinggo Gandeng PKL
“Tidak masalah siapa pun yang menemuinya, nanti hasilnya kita sampaikan kepada pimpinan,” tandasnya singkat. (ugi/zar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News