MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Dalam Bulan Suci Ramadan 2021 ini, ASC atau Asep Saifuddin Chalim Foundation yang dipimpin oleh Muhammad Al Barra atau Gus Barra menggelar buka bersama (bukber) dan memberikan santunan kepada masyarakat selama 18 hari ke depan.
Kegiatan ASC Foundation itu dikawal langsung oleh Relawan Bekisar atau relawan bela santri dan kiai yang merupakan relawan pemenangan Ikbar atau Ikfina dan Gus Barra pada saat Pilkada Kabupaten Mojokerto tahun 2020 lalu.
Baca Juga: Hibur Warga, Gus Barra Gelar Pertandingan Bola Mubarok FC Vs WBC Jolotundo FC
Kegiatan bukber dan pemberian sembako kepada masyarakat di semua kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Mojokerto adalah bagian dari program ASC Foundation Gus Barra, yaitu ASC Foundation Gus Barra Peduli dan Berbagi di Bulan Ramadan.
Masyarakat di masing-masing kecamatan diundang langsung oleh Gus Barra sebagai Direktur Eksekutif ASC Foundation, untuk diajak bukber dan diberi santunan berupa paket beras 5 kg, uang Rp 100 ribu, dan sarung maupun kain batik. Anggaran bukber dan pemberian sembako selama 18 hari tersebut murni anggaran atau uang dari ASC Foundation Gus Barra pribadi.
Ketua Relawan Bekisar H Shobirin mengatakan, bukber dan pemberian sembako yang digelar oleh ASC Foundation Gus Barra dikoordinir langsung oleh Bekisar, yang merupakan salah satu pilar ASC Foundation Gus Barra. Relawan Bekisar yang mempunyai anggota ribuan di setiap desa dan dusun di Mojokerto ini bertekad mengawal semua program ASC Foundation Gus Barra.
Baca Juga: Ribuan Warga Padati Mubarok Bersholawat, Paslon 2 Optimis Menang di Ngoro, Mojokerto
"Relawan Bekisar dengan ribuan anggota dari masyarakat luas yang tersebar di setiap kecamatan, desa, dan dusun diundang ASC Foundation Gus Barra, untuk diajak bukber dan diberi sembako. Kegiatan ini tetap menaati protokol kesehatan," jelas H Shobirin, Jum'at (16/4/2021).
Sedangkan, Prof Dr KH Asep Saifuddin Chalim MA sebagai Pendiri ASC Foundation Gus Barra mengingatkan dan mengajak kepada semua warga.yang hadir di Masjid IKHAC untuk selalu berdoa kepada Allah SWT, agar tetap diberi kebarokahan dan keimanan. Serta juga mendoakan kepada para pemimpin supaya selalu diberi kesehatan, kekuatan, dan amanahnya.
"Bersodakoh maupun pengamalan ibadah di bulan Ramadan dilipatgandakan oleh Allah SWT. ASC Foundation Gus Barra di bulan Ramadan ini hanya berbagi dan memberi. Mari kita juga mendoakan kepada para pemimpin kita agar selalu diberi kesehatan, kekuatan, dan amanah dalam memimpin," ungkapnya. (ris/ian)
Baca Juga: Mubarok Bersholawat Dihadiri Ribuan Warga, Gus Barra Targetkan Menang Mutlak
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News