Diduga Langgar Lampu Lalin, Mobil Boks Hajar 7 Kendaraan Beruntun, 1 Pemotor Tewas

Diduga Langgar Lampu Lalin, Mobil Boks Hajar 7 Kendaraan Beruntun, 1 Pemotor Tewas Truk boks usai menabrak dua kendaraan R4 yang sedang berhenti karena lampu merah.

MADIUN, BANGSAONLINE.com - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Madiun - Ponorogo, tepatnya depan Pasar Pagotan, masuk Desa Uteran, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Jum’at (23/4/2021) sekitar pukul 14.15 WIB. Akibatnya, lalu lintas sekitar persimpangan 4 Pagotan sempat mengalami kemacetan.

Kecelakaan beruntun yang terjadi di utara perempatan Pagotan tersebut melibatkan 7 kendaraan dengan rincian 3 unit motor, mobil boks, pikap, dan 2 mobil MPV. Terlihat, 3 unit motor ringsek dan kendaraan lain ringsek bagian depan, satu korban pengendara motor tewas di TKP, dan lainnya mengalami luka berat.

Solikul Hadi, salah satu saksi menceritakan kronologi kejadian. Berawal saat truk boks dengan nopol W 9586 NT berjalan dari arah selatan ke utara. Sesampai di simpang 4 atau traffic light Pagotan, truk menabrak pengendara motor Vario nopol AE 4196 HF.

(Truk boks hantam satu kendaraan R4 lagi yang sedang berhenti karena kondisi lampu merah. Sementara jenazah pengendara motor Vario tampak ditutupi dengan sejenis spanduk warna merah)

“Motor Vario itu terseret hingga berada depan Pasar Pagotan. Pengendara motor alami luka serius dan meninggal dunia di tempat. Truk boks itu sempat menghantam sejumlah kendaraan yang lagi berhenti di sisi kanan,” jelas Hadi, warga sekitar kejadian.

Sementara itu, Kanit Laka Satlantas Ipda Nanang Setiawan menuturkan, truk boks itu diduga melanggar lampu lalu lintas. Begitu truk boks menyeret motor Vario, lalu menabrak 2 motor dan 3 kendaraan R4 lain yang sedang berhenti di lajur kanan saat kondisi lampu lalu lintas masih merah.

"Diduga truk boks tidak mengamati traffic light yang sudah kuning. Setelah menabrak pengendara dari barat, truk boks oleng dan menghantam kendaraan dari arah utara,” ujar Ipda Nanang.

(Kondisi sepeda motor Vario yang ditabrak dari awal oleh truk boks)

Dari data yang dihimpun, korban meninggal dunia berinisial IP (17) warga Manisrejo, Taman, . Sedangkan pengendara truk boks berinisial WS (53), warga Sidoarjo.

Laka beruntun melibatkan truk boks nopol W 9587 NT, motor Vario nopol AE 5095 HE, motor Scoopy nopol AE 2202 FH, Inova nopol B 2521 UKW, Expander nopol F 1335 JE dan pikap nopol AE 8285 BE. (hen/ian)

Lihat juga video 'Diduga Mabuk, Pria di Madiun Alami Kecelakaan Tunggal Hingga Meninggal di Area Persawahan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO