Klinik di Kota Kediri Dilarang Tolak Pasien Ibu Hamil Terkonfirmasi Positif Covid-19

Klinik di Kota Kediri Dilarang Tolak Pasien Ibu Hamil Terkonfirmasi Positif Covid-19 Petugas dengan APD lengkap usai prosesi pemakaman ibu dan dua putra kembarnya yang meninggal. foto: ist.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Seluruh klinik di dilarang menolak pasien ibu hamil yang terpapar Covid-19. Jika ada klinik yang kedapatan menolak pasien ibu hamil terkonfirmasi Covid-19, ancamannya adalah surat peringatan, bahkan izinnya bisa dicabut.  

Hal ini disampaikan Wali saat rapat internal koordinasi pagi penanganan Covid-19 (Kopi Paid), Senin (2/8). Wali menegaskan akan segera mengirimkan instruksi tersebut ke klinik-klinik bersalin melalui dinas kesehatan.

Baca Juga: Kota Kediri Jadi Tuan Rumah Gebyar Hateri Ke-39, Pj Zanariah Buka Rakor Persiapan

Mas Abu, sapaan akrab Wali , dalam kesempatan itu juga mengingatkan ibu hamil yang terpapar Covid-19 agar tidak melakukan isolasi mandiri di rumah. "Ibu hamil ini rentan, apalagi bila positif covid. Jadi perlu dibawa ke rumah sakit atau klinik agar terpantau kesehatannya secara maksimal," ujarnya.

Menurutnya, kebijakan ini diambil menindaklanjuti adanya 6 ibu hamil di yang meninggal karena terpapar Covid-19 pada bulan Juli 2021 lalu.

Salah satunya adalah istri Andi Fatoni, perawat di Puskesmas Balowerti, yang mengandung bayi kembar. Dia harus menjalani operasi caesar setelah mengalami sesak dan kontraksi.

Baca Juga: Soal Indonesia Emas 2045, Vinanda-Qowim Siapkan Program Smart Living dan Lingkungan Berkelanjutan

Namun hasil screening dan swab antigen menyatakan jika istri Andi Fatoni positif Covid-19 dan harus dilarikan ke RS Gambiran untuk dirawat.

Operasi caesar akhirnya dilakukan Minggu (1/8) kemarin. Namun, salah satu bayi meninggal dinyatakan meninggal dalam kandungan. Saat operasi berjalan, bayi kedua akhirnya juga dinyatakan meninggal. Tak berselang lama, giliran sang ibu yang menyusul kedua putranya, pada Senin (2/8) pagi.

Dinas Kesehatan mencatat ada 6 kasus meninggal pada ibu hamil akibat terpapar Covid-19. Dan sampai saat ini masih belum ada kasus baru ibu hamil terpapar Covid-19. (uji/rev)

Baca Juga: ODGJ pun di Kota Kediri Kini Haru Miliki KTP-El, Begini Kisah dan Caranya Petugas Perekaman

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan Warnai Peringatan Hari Bumi dan Hari Air Dunia di Kota Kediri':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO