NasDem Kabupaten Kediri Gelar Vaksinasi Dosis Kedua di Balai Desa Banyakan

NasDem Kabupaten Kediri Gelar Vaksinasi Dosis Kedua di Balai Desa Banyakan Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Kediri, Lutfi Mahmudiono, saat memberi semangat kepada seorang ibu yang ketakutan ketika disuntik vaksin oleh Petugas. Foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE.com

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - DPD Partai NasDem Kabupaten Kediri, melanjutkan vaksinasi dosis kedua di Balai Desa Banyakan, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, Selasa (5/10).

Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Kediri, Lutfi Mahmudiono, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan kelanjutan dari pemberian vaksin tahap pertama yang telah dilaksanakan sebelumnya.

Baca Juga: Wakil Ketua Komisi III DPR RI Dukung Pasangan Fren Pimpin Kota Kediri

"Untuk vaksinasi dosis kedua di Balai Desa Banyakan ini warga yang divaksin berjumlah 398 orang sesuai dengan jumlah pada pelaksanaan vaksinasi dosis pertama dulu," ujarnya di lokasi.

Menurut dia, pada vaksinasi tahap pertama sebanyak 2.086 dosis telah disuntikkan kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Kediri. Untuk dosis kedua sudah dimulai di Lapangan Desa Gedangsewu, Selasa (28/9) lalu.

Ia memaparkan, kegiatan ini juga akan digelar di enam titik yang sama dengan lokasi gerai vaksinasi pertama, yaitu di Lapangan Desa Gedangsewu, Kecamatan Pare, dan Pondok Pesantren Mahir Arriyadl Ringinagung, Desa Keling, Kecamatan Kepung, serta di Balai Desa Wonojoyo, Kecamatan Gurah.

Baca Juga: Nasdem Panaskan Mesin untuk Total Menangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024

"Hari ini, hari keempat, vaksinasi digelar di Balai Desa Banyakan, Kecamatan Banyakan, hari Kamis (7/10) di Balai Desa Badalpandean, Kecamatan Ngadiluwih, dan yang terakhir di Balai Desa Sumberagung, Kecamatan Wates, Selasa (12/10)," paparnya.

Peserta dari vaksinasi dosis kedua ini adalah warga yang telah mengikuti vaksin tahap pertama yang lalu. Peserta bakal diberikan informasi melalui pesan singkat (SMS/WhatsApp) atau informasi langsung dari tim satgas vaksinasi mengenai jadwalnya. (uji/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO