Dikecam Banyak Pihak Usai Ancam Mati LSM dan Wartawan, Kadisdik Pasuruan Akhirnya Minta Maaf

Dikecam Banyak Pihak Usai Ancam Mati LSM dan Wartawan, Kadisdik Pasuruan Akhirnya Minta Maaf Hasbullah, Kepala Dinas Pendidikan Pasuruan, saat meminta maaf di hadapan para wartawan dan aktivis LSM.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Sikap arogan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Hasbullah yang memberikan ancaman mati kepada wartawan dan aktivis LSM menuai banyak kecaman. Sebagai pejabat Pemkab , apa yang diucapkan Hasbullah dinilai tidak etis.

Kritik itu disampaikan Sekretaris Komisi IV DPRD , Muhammad Zaeni. Ia menilai sikap dan kalimat yang disampaikan oleh Hasbullah di video yang beredar luas di medsos, tidak mencerminkan seorang pendidik.

"Saya minta bupati segera copot aja pejabat Pak Hasbullah yang arogan," tegasnya.

Menurut Zaeni, eksistensi insan pers dan LSM bukanlah momok yang terkesan kerap mengganggu dunia pendidikan. Justru mereka adalah mitra Pemkab dalam menyosialisasikan semua kebijakan untuk masyarakat.

"Kritikan dan saran yang disampaikan (pers) hendaknya dijadikan bahan evaluasi untuk berbenah lebih baik lagi," kata Politikus PKS tersebut.

Diketahui, Hasbullah memberikan ancaman kepada wartawan dan aktivis LSM agar tak mengganggu kepemimpinannya di Dinas Pendidikan Kabupaten . Aksi koboi itu dilakukan saat ia memberikan pidato usai dilantik sebagai kepala disdik.

"Atek (sampai) ganggu kepemimpinanku, ganggu sekolahan, ati-ati awakmu, mati awakmu (kamu)," ujar Hasbullah dengan menunjuk seseorang yang diduga aktivis LSM saat dirinya pertama kali ngantor di dinas pendidikan, Senin (17/1) lalu.

Klik Berita Selanjutnya

Lihat juga video 'Penuhi Air Bersih Warga, Pemdes Krandegan Sukseskan Program SPAM dari PUPR':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO