KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pusat Madiun melakukan prosesi pengambilan tanah dan air di seluruh cabang yang ada di Indonesia dalam rangka memperingati satu abad organisasi olahraga yang diinisiasi oleh Ki Hadjar Hardjo Oetomo itu. Kemudian, dua komponen itu bakal dijadikan satu sebagai wujud persatuan dalam bingkai persaudaraan meski berbeda ras, suku, dan budaya.
PSHT Cabang Kota Kediri juga melaksanakan pengambilan tanah dan air sebagai wujud cinta pada Bumi Pertiwi. Prosesi pengambilan dilakukan di dua tempat, yakni puncak Gunung Maskumambang dan sumber mata air di Kelurahan Banjarmlati, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.
Baca Juga: Setubuhi Anak Kandung Sendiri, Pria di Kediri Ditangkap Polisi
"Kita memilih tempat itu karena Maskumambang memiliki kiasan emas yang mengambang, tentunya berharap tanah dari Maskumambang berdampak pada warga PSHT agar menjadi insan yang mulia seperti emas. Sedangkan mata air di Banjarmlati diharapkan agar ajaran PSHT serta warganya selalu dicintai dan selalu membawa nama harum di seluruh penjuru alam," kata Ketua Cabang PSHT Kota Kediri, Agung Sediana, Rabu (1/6/2022).
Menurut dia, peringatan ini bakal dijadikan momentum untuk refleksi dan evaluasi bersama terkait peran warga PSHT sebagai organisasi dan juga sebagai pembawa ajaran setia hati yang luhur.
"Seperti yang kita ketahui, PSHT memiliki tujuan Turut Serta Memayungi Hayuning Bawono dan memiliki maksud mendidik manusia berbudi pekerti luhur, tahu benar dan salah, beriman, dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dengan usia 1 abad ini kita kembali merefleksi apakah tujuan Organisasi tersebut tercapai pada diri kita sebagai Warga PSHT," paparnya
Baca Juga: Uniska Jalin Kerja Sama dengan Bank Indonesia Melalui Program Beasiswa
Agung berharap, semua warga PSHT semakin berkualitas serta dewasa dalam menyikapi berbagai persoalan dan tidak terjebak dalam kebesaran nama organisasi sehingga melakukan hal-hal negatif yang bisa merugikan nama organisasi. Dalam rangka menyambut satu abad PSHT, ada beberapa agenda yang bakal dilakukan oleh PSHT Cabang Kota Kediri, di antaranya bakti sosial dan santunan anak yatim. (uji/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News